- Berikut ini lima laga menarik pada matchday kelima Liga Champions musim 2024-2025 yang digelar pekan ini.
Liga Champions 2024-2025 kembali digelar pekan ini, setelah kembali bergulirnya kompetisi lokal yang terjeda karena ajang internasional.
Beberapa tim besar akan kembali bertarung di Liga Champions pekan ini, seperti Barcelona, Bayern Munchen, hingga Liverpool dan Real Madrid.
Mereka akan berusaha meraih tiga poin untuk mengamankan langkah menuju babak selanjutnya.
Permainan di kompetisi lokal tak menjadi jaminan mereka dapat tampil gemilang di Liga Champions.
Dilansir dari UEFA, berikut ini 5 pertandingan menarik di Liga Champions pekan ini.
Robert Lewandowski mencatat rekor 99 gol bersama Barcelona saat mencetak brace dalam kemenangan 5-2 timnya atas Red Star Belgrade.
Kini Brest menjadi tim yang siap menantang ketajaman Robert Lewandowski di Liga Champions.
Brest menyambut laga ini dengan status belum terkalahkan di Liga Champions, di laga terakhr mereka menang 2-1 atas Sparta Praha.
Pemain belakang Brest, Kenny Lala, menyebut timnya dalam posisi yang baik jelang laga ini.
"Ini adalah posisi yang baik bagi kami, kami tidak tertekan dan tidak banyak dibicarakan, tetapi saya pikir hal ini akan segera berubah," ujarnya menambahkan.
2. Bayern Munchen vs Paris Saint-Germain
Bayern Munchen menang tipis atas Benfica pada laga keempat, berkat gol tunggal dari Jamal Musiala.
"Sangat penting untuk mendapatkan tiga poin. Kami tidak harus memenangkan setiap pertandingan dengan empat atau lima gol. Terkadang 1-0 sudah cukup. Kami harus bersabar. Sekarang kami terus maju dan menatap pertandingan berikutnya," ujar Jamal Musiala.
Sementara itu, Paris Saint-Germain justru mengalami kekalahan di kandang dengan skor 1-2 dari Atletico Madrid.
Paris Saint-Germain kini duduk di peringkat ke-25 klasemen sementara Liga Champions, sedangkan Bayern Munchen di peringkat ke-17.
3. Inter Milan vs Leipzig
Inter Milan menjadi salah satu tim yang tampil mengesankan di Liga Champions musim ini, berkebalikan dengan penampilan RB Leipzig.
Inter Milan saat ini duduk di peringkat kelima klasemen sementara Liga Champions, sedangkan RB Leipzig di peringkat ke-32.
RB Leipzig sama sekali belum meraih kemenangan, dan selalu kalah dalam empat pertandingan Liga Champions.
I Nerazzurri punya catatan tak terkalahkan dalam 11 pertandingan kandang di Liga Champions (9 menang, 2 imbang).
4. Sporting CP vs Arsenal
Sporting CP juga tampil mengesankan, mereka mengalahkan Manchester City 4-1 pad apertandingan keempat Liga Champions musim ini.
Meski tak lagi dilatih Ruben Amorim, merka masih tampil perkasa saat membantai Amarante 6-0 di ajang Piala Portugal.
Sosok Victor Gyokeres menjadi pemain Sporting CP yang wajib diwaspadai Arsenal.
Pertemuan terakhir Sporting CP dengan Arsenal derjadi di babak 16 besar Liga Europa tahun 2023, ketika tim Portugal itu menang setelah adu penalti.
5. Liverpool vs Real Madrid
Pertemuan Liverpool vs Real Madrid menjadi big match yang paling dinantikan pekan ini di Liga Champions.
Real Madrid berstatus sebagai juara bertahan Liga Champions, yang musim lalu mengangkat piala si Kuping Besar.
Namun, musim ini penampilan mereka di Liga Champions kurang konsisten, catatan 15 laga tak terkalahkan di Santiago Bernabeu pupus di tangan AC Milan.
Dua dari tujuh final Liga Champions terakhir diwarnai dengan pertemuan antara Liverpool vs Real Madrid, di mana tim asal Spanyol itu keluar sebagai juara.
Terkini Lainnya
Prediksi dan Link Live Streaming Liga 2 2024-2025: Grup 2 Pekan 14
Prediksi dan Link Live Streaming Borneo FC vs PSIS di Liga 1 2024-2025
Jadwal dan Link Live Streaming F1 GP Abu Dhabi 2024: 5 Alasan Tak Boleh Lewatkan Race Final
Hadirkan Festival Sepak Bola Keluarga, FUTFEST Akan Kirim Pemain Muda Indonesia ke Jepang
Toy Story x Adidas Samba Woody Akan Dirilis Musim Semi 2025
Thomas Ian Griffith Keluar di Cobra Kai Season 6
PUBG Mobile Gelar Watch Party Grand Final PMGC 2024 di Dua Kota
Shin Tae-yong Coret 3 Pemain Jelang Lawan Myanmar di ASEAN Championship 2024
Indonesia Perjuangkan Pencak Silat Bisa Dipertandingkan di Olimpiade Los Angeles 2028
Prediksi dan Link Live Streaming Persik vs Madura United di Liga 1 2024-2025