sveosportu.com

Barcelona Bawa Dani Olmo untuk Piala Super Spanyol

Bintang Barcelona, Dani Olmo (kiri) dan Pau Victor. (Jovi Arnanda/Skor.id).

- Barcelona membuat keputusan yang mengejutkan setelah klub Katalunya ini menyertakan Dani Olmo dan Pau Victor masuk dalam daftar skuad yang dibawa ke Arab Saudi untuk tampil di ajang Piala Super Spanyol 2025.

Barcelona asuhan Hansi Flick memang akan tampil di ajang Piala Super Spanyol 2025 yang akan digelar di Jedah, Arab Saudi mulai 8 hingga 12 Januari 2025 mendatang.

Barcelona tampil di turnamen ini dengan status sebagai runner-up La Liga 2023-2024. Mereka akan menghadapi Athletic Bilbao di semifinal pada 8 Januari 2025.

Pemenang dari laga ini akan lolos ke final dan akan menghadapi pemenang dari semifinal lainnya, Real Madrid vs Mallorca yang akan digelar sehari kemudian.

Terkait ajang ini pula, Barcelona telah mengumumkan 28 pemainnya yang dibawa untuk menghadapi Piala Super Spanyol 2025 ini. Dan, dari daftar nama yang telah dirilis Barcelona, Senin (6/1/2025) ini, ada nama Dani Olmo dan Pau Victor.

Keputusan Barcelona untuk membawa kedua pemain ini terbilang mengejutkan karena sesuai dengan keputusan La Liga, keduanya tidak memiliki izin lagi untuk bermain bagi Blaugrana.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat