sveosportu.com

Erick Thohir Rapat dengan Pelatih Timnas di Belanda

Ketum PSSI, Erick Thohir, rapat dengan pelatih Timnas Indonesia di Belanda. (Foto: Instagram @erickthohir/Grafis: Rahmat Ari Hidayat/Skor.id)

- Ketua Umum (Ketum) PSSI, Erick Thohir, melakukan rapat bersama tim pelatih Timnas Indonesia di Belanda. Itu merupakan rapat persiapan untuk menghadapi Australia dan Bahrain pada lanjutan Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Maret nanti.

Hadir dalam rapat itu pelatih Timnas Indonesia, Patrick Kluivert bersama dua asistennya Alex Pastoor dan Denny Landzaat. Selain itu, ada juga Gerald Vanenburg yang merupakan pelatih Timnas U-23 Indonesia.

Seperti diketahui, Timnas Indonesia akan terlebih dahulu menghadapi Australia di Sydney, 20 Maret nanti. Lima hari berselang, giliran Bahrain yang akan dijamu di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta.

Timnas Indonesia saat ini menempati posisi ketiga dengan enam poin dari enam laga yang telah dijalani. Artinya, skuad Garuda masih memiliki peluang untuk lolos ke Piala Dunia 2026 lewat jalur posisi dua besar pada putaran kualifikasi ini.

Dengan persiapan yang matang, kita siap berikan yang terbaik untuk Indonesia,” tulis Erick Thohir, dalam unggahan di akun Instagramnya, Selasa (28/1/2025).

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat