- UEFA akhirnya memberikan hukuman kepada dua pemain andalan Spanyol, Alvaro Morata dan Rodri, terkait chant mereka mengenai Gibraltar.
UEFA akhirnya menjatuhkan masing-masing hukuman larangan bermain satu pertandingan kepada Alvaro Morata dan Rodri, saat keduanya menyanyi tentang Gibraltar, pada perayaan Spanyol menjadi juara Euro 2024.
Pada momen perayaan Spanyol menjadi juara Euro 2024 tersebut, Alvaro Morata dan Rodri sempat menyebutkan Gibraltar adalah bagian dari Spanyol.
"Ini adalah Spanyol, Gibraltar adalah Spanyol," ucap Alvaro Morata dan Rodri dalam nyanyian perayaan mereka.
Hal ini langsung mendapatkan reaksi luas, terutama dari pihak Asosiasi Sepak Bola Gibraltar, yang mengajukan keberatan kepada UEFA.
Pihak Gibraltar menilai ucapan Alvaro Morata dan Rodri sangat provokatif dan mengganggu, keduanya memang memiliki hubungan kurang baik dalam sejarah.
Gibraltar pernah menjadi wilayah Spanyol sebelum akhirnya direbut Inggris. Namun, sejak saat itu Spanyol terus mencoba merebut kembali Gibraltar, bahkan sempat memutuskan untuk menutup jalur perbatasan.
Hukuman untuk Morata dan Rodri ini berlaku di semua kompetisi UEFA, termasuk untuk ajang UEFA Nations League.
Spanyol tak akan dibela oleh pemain berposisi penyerang dan gelandang tersebut, ketika menghadapi Serbia di ajang UEFA Nations League pada 6 September 2024 (dini hari WIB).
Pihak UEFA menyebut pelanggaran yang dilakukan pemain AC Milan dan Manchester City itu adalah pelanggaran aturan dasar, dan penggunaan acara olahraga untuk manifestasi bersifat non-olahraga.
"Kegagalan untuk mematuhi prinsip-prinsip umum perilaku, karena melanggar aturan dasar perilaku yang layak, karena menggunakan acara olahraga untuk manifestasi yang bersifat non-olahraga dan karena menjelekkan olahraga sepak bola, dan UEFA pada khususnya," pernyataan UEFA mengenai masalah ini.
Hukuman ini membuat kedua pemain tersebut harus absen membela Spanyol dalam satu pertandingan.
Namun, untuk level klub, Morata dan Rodri tidak mendapat kendala dan bisa membela tim mereka masing-masing.
Rodri akan membela Manchester City pada ajang Community Shield menghadapi Manchester United.
Sementara itu, Alvaro Morata akan merasakan debut di laga resmi bersama AC Milan, dengan menghadapi Torino di bulan Agustus ini.
Terkini Lainnya
Grand Final PMSL SEA Fall 2024, Semua Hal yang Harus Kamu Tahu
Roberto Mancini Pantang Remehkan Timnas Indonesia
MDL Indonesia Season 10: Hasil, Jadwal, Klasemen Lengkap
Bersiap Lawan Arab Saudi, Shin Tae-yong Beri Pujian buat Roberto Mancini
Paus Fransiskus: Antara Diego Maradona, Pele, Lionel Messi, Alfredo Di Stefano, dan San Lorenzo
Kapan Waktu Terbaik Minum Kopi dan Takarannya
Momen Debut Romelu Lukaku bersama Napoli, Cetak 1 Gol Krusial
Jadi Kapten, Jay Idzes Percaya Timnas Indonesia Bisa Bikin Kejutan di Jeddah
Sederet Hal Menarik dari UEFA Nations League 2024-2025
Nike Trail Akan Rilis Kiger 10 dan ReactX Wildhorse 10 pada 2025