sveosportu.com

Tekad Enzo Maresca Bantu Mykhailo Mudryk Berubah di Chelsea

Pelatih Chelsea, Enzo Maresca, ingin bantu Mykhailo Mudryk. (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id).

- Enzo Maresca kembali memimpin Chelsea ketika mereka berhadapan dengan Servette pada pertandingan playoff UEFA Conference League 2024-2025.

Menghadapi Servette di Stadion Stamford Bridge, Jumat (23/8/2024), Enzo Maresca menurunkan Mykhailo Mudryk, yang sebelumnya pada laga melawan Manchester City di ajang Liga Inggris hanya menjadi penghangat bangku cadangan.

Pada pertandingan leg pertama playoff UEFA Conference League 2024-2025 melawan Servette kali ini, Chelsea berhasil meraih kemenangan dengan skor 2-0.

Gol kemenangan Chelsea atas Servette pada pertandingan ini dicetak oleh Christopher Nkunku pada menit ke-50 melalui titik putih, serta gol Nani Madueke di menit ke-76.

Pada pertandingan ini Mykhailo Mudryk dipercaya Enzo Maresca tampil selama 90 menit untuk Chelsea, dan sempat membuat beberapa peluang meski tak berhasil menciptakan gol.

Pemain berusia 23 tahun itu didatangkan Chelsea pada Januari 2023 dengan biaya 70 juta euro (sekitar Rp1,22 triliun) dari Shakhtar Donetsk.

Namun, ia sempat kesulitan beradaptasi di Chelsea, dan tak memberikan kontribusi besar sebading dengan biaya yang telah dikeluarkan oleh The Blues.

Hasilnya, Mudryk sering kali menjadi bahan cemoohan baik dari pendukung Chelsea atau pendukung tim lain, karena performanya yang kurang mengesankan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat