sveosportu.com

Fabio Quartararo Tampil Buas dengan Helm Baru Venom

Inilah helm HJC terinspirasi film "Venom: The Last Dance" yang dipakai Fabio Quartararo (Hendy Andika/Skor.id).

– Monster Energy Yamaha MotoGP Team mengumumkan kolaborasi epik dengan Venom dan Helm HJC, yang menjalani debutnya di MotoGP Thailand 2024, Sabtu (26/10/2024).

Pembalap Monster Energy, Fabio Quartararo, merangkul “alien” dalam dirinya dengan helm baru yang terinspirasi Venom, salah satu karakter Marvel terhebat dan paling rumit.

Mengenakan helm tersebut, Quartararo bertarung untuk mendapatkan posisi teratas di Sirkuit Internasional Chang. 

Helm HJC Rpha-1 milik Quartararo dirancang secara cermat dan dilukis dengan tangan di Italia oleh Desainer Starline yang terkenal.

Desainnya menampilkan ciri khas Venom (termasuk seringai tajamnya yang khas dan lidahnya yang seperti ular) dalam lapisan mengilap yang kontras dengan dasar hitam matte. 

Pekerjaan detail yang diperlukan untuk mencapai lapisan ini sangat sulit dikerjakan. Untuk memastikan Quartararo tetap siap balapan, para desainer menciptakan tiga mahakarya helm.

Desain helm ini juga menggabungkan ciri khas balap Quartararo dengan lidah Venom yang membungkus nomor balapnya "#20" pada bagian belakang dan M-Claw Monster Energy yang ikonik berwarna hijau menyala.

Para penggemar juga dapat merasakan sensasi menjadi Venom seperti Quartararo, dan mencoba helm tersebut secara virtual berkat filter Instagram Venom Helmet yang baru.

Mereka bahkan dapat memperoleh helm aslinya pada Desember 2024 saat HJC merilis versi eceran HJC Rpha-1 tersebut dengan harga 649 dolar AS (Rp10 juta kurs saat ini).

Kemitraan penuh gaya ini mengikuti kolaborasi ikonik lainnya antara film Venom: The Last Dance dan Monster Energy

Awal bulan ini, konten bermerek khusus dirilis yang menampilkan artis hip hop nominasi Grammy, Busta Rhymes, dan Tom Hardy selaku nominasi Academy Award sebagai Venom/Eddie Brock. 

Dalam konten tersebut, Rhymes berada di studio untuk mixing musik. Kemudian, beberapa tentakel mengambil minuman Monster Energy milik rapper tersebut, dan beberapa bar yang serius dijatuhkan oleh sang "rapper" misterius. 

Ketika Eddie Brock keluar dari bilik, kita melihat bahwa ia telah "Melepaskan Binatang Buas." Konten viral tersebut sekarang ada di YouTube Monster.

Menurut CMO Global Monster Energy, Dan McHugh, waralaba Venom dan Monster Energy adalah kolaborator yang sempurna.

"Dia (Venom) jagoan, dia monster, dan dia terlihat sangat keren dalam balutan hitam," kata McHugh.

"Bekerja sama dengan Venom bagi kami adalah keputusan yang tepat dan bagus karena saya dengar dia sangat suka makan," McHugh menambahkan.

Quartararo mengawali Grand Prix Thailand dengan menjalani kualifikasi yang dimulai Jumat (25/10/2024). Venom: The Last Dance dari Sony Pictures kini sudah tayang di bioskop.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat