sveosportu.com

Game Corner: Tiga Goldlaner yang Bisa Counter Harith

Harith Mobile Legends (Hendy Andika/Skor.id)

- Hero Harith Mobile Legends merupakan hero dengan tipe mage namun sering digunakan sebagai Goldlaner.

Kemampuan clear yang cepat dari Harith membuat hero tersebut mampu menjalankan peran sebagai seorang Goldlaner yang bertugas untuk mengirimkan banyak damage ke tim lawan.

Selain itu Harith tidak terlalu perlu banyak item untuk bisa mengirimkan damage besar di goldlaner lawan.

Sehingga early game atau awal permainan bisa membuat hero Harith lebih menguntungkan jika dibandingkan dengan hero marksman.

Di ajang MPL ID Season 13, Harith juga menjadi hero yang cukup sering dibanned oleh tim-tim yang berlaga di ajang tersebut.

Karena apa bila terlepas dan menjadi milik lawan, hal tersebut bisa sangat bahaya dan bisa membuat lawan meraih kemenangan.

Persentase kemenangan dari Harith di MPL ID Season 13 pun terhitung cukup tinggi dan masuk dalam jajaran lima besar.

70 persen merupakan angka kemenangan dari hero Harith sepanjang reguler season MPL ID Season 13 yang dikutip dari laman resmi MPL Indonesia.

Di publik atau mode ranked game Mobile Legends juga banyak ditemui hero Harith yang digunakan sebagai Goldlaner.

Namun tidak perlu takut menghadapi Harith karena ada sejumlah hero yang bisa menjadi counter dari hero mage tersebut.

Berikut ini adalah daftar Goldlaner yang bisa jadi lawan tangguh dan counter untuk Harith.

Layla

Pertama ada Layla, hero dengan tipe mm atau marksman satu ini khusus buat kalian yang suka main aman saat menghadapi Harith.

Hero Layla ini mematikan dan menjadi counter Harith dikarenakan Layla punya jarak serangan yang luas, hal itu dapat digunakan Layla untuk mencicil damage ke Harith.

Harith pun bakal kesulitan untuk menyerang balik Layla, malah justru Layla yang bisa spam damage ke Harith hingga tewas.

Natan

Selanjutnya ada Natan, Natan dapat dengan mudah mengcounter Harith dengan kemampuan cc atau crowd control yang sangat menyebalkan bagi hero jarak dekat seperti Harith.

Selain itu Natan juga punya lifesteal yang tinggi jadi sulit bagi Harith untuk mengalahkannya di lane.

Cukup dengan mengajak main barbar lawan kalian yang menggunakan Harith, maka dipastikan dia bakal kalah telak oleh Natan.

Esmeralda

Meski posisi aslinya bukan seorang goldlaner melainkan seorang offlaner, namun Esmeralda juga bisa dimainkan sebagai goldlaner

Dengan menggunakan Esmeralda dijamin lane bakal 100% kalian menangkan dan Harith bakal kalah telak oleh Esmeralda ini di goldlane.

Alasannya karena Harith punya shield yang tebal tiap dia menggunakan skill 2 nya, shield itu nantinya dapat diserap oleh Esmeralda dan diubah menjadi damage.

Dengan kemampuan Esmeralda tersebut lah Harith akan kena counter telak dan dia akan kalah dalam laning di Goldlane.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat