sveosportu.com

Gelar Laga Uji Coba, TSI Evaluasi Penyelesaian Akhir

Imral Usman, asisten pelatih TSI.

- Seleksi pemain TopSkor Indonesia jelang Garuda International Cup 2024 sudah berada di tahap akhir.

Pada tahap ketiga hari keempat para pemain diberikan tantangan baru yakni menjalani uji coba menghadapi Bogor City di Lapangan H. Abdul Malik, Depok, Jumat (9/8/2024).

Di pertandingan persahabatan itu TopSkor Indonesia (TSI) dan Bogor City bermain tiga babak dengan durasi masing-masing 30 menit.

Hasilnya, para pemain seleksi TSI mampu memenangkan dua babak dengan skor 1-0, 2-0, dan satu laga lainnya berakhir imbang tanpa gol.

Asisten pelatih TSI, Imral Usman menyatakan walaupun pada laga uji coba ini setiap pertandingan meraih hasil maksimal, tetapi masih banyak aspek yang harus dibenahi.

"Secara tim mungkin permainan sudah mulai kelihatan bagus, dilihat dari transisi bertahan hingga menyerangnya. Hanya saja kami harus memperbaiki masalah finishing," ujar Imral Usman.

"Kami lihat banyak sekali peluang yang terjadi di depan gawang, tetapi belum berhasil menjadi gol. Itu yang akan kami evaluasi," jelasnya.

Duel pemain TSI vs Bogor City.
Duel pemain TSI dan Bogor City pada laga uji coba yang bergulir di Lapangan H. Abdul Malik, Depok, Jumat (8/9/2024). (Nizar Galang/)

Selain masalah penyelesaian akhir, chemistry antar pemain juga masih harus dibangun dalam pertandingan.

"Saya memang baru bergabung pekan ini, tetapi saya harap anak-anak ke depan bisa lebih kompak lagi, bangun chemistry dengan baik," kata Imral Usman.

"Tentunya semua itu akan berujung di GIC nanti, semoga kami bisa tampil baik dan berprestasi disana," ungkapnya.

Selanjutnya, pada pekan ini TSI akan kembali di jadwalkan menghadapi satu laga uji coba lainnya yakni menghadapi Pancoran Soccer Field (PSF).

"Selanjutnya, kami akan adakan satu uji coba lagi menghadapi PSF. Jadi laga uji coba itu akan dilaksanakan Minggu besok (11/8/2024) di lapangan PSF, Pancoran," pungkasnya.

Rencananya setelah laga uji coba menghadapi PSF, para pemain seleksi TSI yang kini tersisa 27 pemain akan mengerucut menjadi 22 pemain.

Kemudian 22 pemain tersebut dipastikan menjadi skuad utama TSI yang akan didaftarkan di GIC 2024.

Sebagai informasi, TopSkor Indonesia (TSI) sedang menjalani persiapan untuk tampil di Garuda International Cup (GIC) 2024 yang rencananya akan berlangsung pada 22 hingga 25 Agustus 2024 di Sentul, Kabupaten Bogor.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat