sveosportu.com

Grand Final Worlds 2023 Pecahkan Rekor Viewers

League of Legends. (Rahmat Ari Hidayat/Skor.id)

- Grand Final Worlds 2023 antara T1 melawan Weibo Gaming berhasil memecahkan rekor dunia untuk turnamen esports dengan peak viewers tertinggi.

Tercatat Grand Final Worlds 2023 melansir dari laman Esports Charts mencatatkan angka 6,4 juta peak viewers yang merupakan rekor tertinggi.

Angka tersebut berhasil menggeser peringkat satu sebelumnya yang ditempati oleh FFWS 2021 Singapore yang catatkan 5, juta peak viewers.

Selain itu, Grand Final Worlds 2023 sejauh ini juga menjadi turnamen esports paling populer karena catatkan angka peak viewers lebih tinggi dari M4 World Championship.

Pada M4 World Championship lalu mencatatkan 4,2 juta peak viewers yang jadi rekor tahun 2023 ini.

Jumlah 6,4 juta peak viewers dari Worlds 2023 ini juga menunjukkan angka yang terus melonjak naik dari event tahun-tahun sebelumnya.

Tercatat sejak Worlds 2020 lalu, angka peak viewers turnamen paling akbar League of Legends ini terus meningkat dan mencapai puncaknya pada tahun ini.

Bahkan pecahkan rekor Worlds 2022 yang hanya catatkan 5,1 juta peak viewers, yang mana pada saat itu T1 harus kalah dari rivalnya yaitu DRX.

Meningkatnya jumlah peak viewers pada Worlds 2023 ini juga tak lepas dari kembalinya T1 lolos ke Grand Final, di mana banyak pendukung dari Faker ingin lihat idolanya menjadi juara.

Selain itu, faktor bintang tamu yaitu New Jeans yang merupakan idola K-Pop baru dari Korea Selatan juga mendongkrak popularitas dari Grand Final Worlds 2023 ini.

Menariknya jumlah tersebut masih bisa tersaingi mengingat beberapa turnamen besaar masih akan hadir hingga akhirn tahun 2023 ini.

Sebut saja M5 World Championship, PMGC 2023, hingga FFWS 2023 Bangkok juga masih bergulir hingga akhir tahun 2023 ini.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat