sveosportu.com

Spanyol vs Andorra: La Furia Roja Pesta 5 Gol Tanpa Balas

Laga uji coba Spanyol vs Andorra. (Jovi Arnanda/Skor.id).

- Berikut ini hasil pertandingan uji coba internasional yang mempertemukan antara Spanyol vs Andorra.

Pertandingan uji coba internasional antara Spanyol vs Andorra dilangsungkan dilangsungkan di Estadio Municipal Nuevo Vivero, Kamis (6/6/2024) dini hari WIB.

Pada pertandingan ini, La Furia Roja berhasil meraih kemenangan telak dengan skor 5-0 atas Andorra.

Kelima gol Spanyol pada pertandingan ini diceploskan oleh Ayoze Perez (24'), hat-trick Mikel Oyarzabal (53', 66, 73'), dan ditutup gol pamungkas Ferran Torres (81').

Ini menjadi kemenangan pertama Spanyol, setelah dua laga terakhir gagal meraih hasil positif akibat kekalahan 0-1 dari Kolombia, dan imbang 3-3 melawan Brasil.

Pertandingan uji coba internasional ini penting bagi Spanyol yang akan menjalani turnamen Euro 2024 (Piala Eropa 2024).

Euro 2024 akan dilangsungkan di Jerman pada 14 Juni 2024, hingga 14 Juli 2024 yang diikuti 24 negara peserta.

Pada pertandingan melawan Andorra ini pelatih Spanyol, Luis de la Fuente, menggunakan formasi 4-3-3 untuk tampil menyerang sejak awal.

Lini depan La Furia Roja diisi oleh Ferran Torres, Alvaro Morata, dan Ayoze Perez yang tampil cukup baik pada pertandingan kali ini.

Posisi lini tengah sebagai penyeimbang, dipercayakan kepada Pedri, Aleix Garcia, dan Alex Baena.

David Raya menjadi penjaga gawang di laga ini, ia dikawal Marcos Llorente, Dani Vivian, Pau Cubarsi, dan Alex Grimaldo yang tampil sebagai bek.

Ayoze Prerz berhasil memanfaatkan assist dari Pau Cubarsi, sehingga membawa Spanyol unggul lebih dulu pada menit ke-24, skor 1-0 bertahan hingga turun minum.

Mikel Oyarzabal yang tampil menggantikan Alvaro Morata pada babak kedua tampil brilian dengan memborong tiga gol (hat-trick).

Pada menit ke-53, Mikel Oyarzabal sukse meneruskan umpan Ayoze Perez, diikuti gol keduanya di menit ke-66 menyempurnakan bola pemberian Ferran Torres, Spanyol unggul 3-0.

Menit ke-73, Mikel Oyarzabal melengkapi hat-tricknya pada pertandingan kali ini, keunggulan Spanyol bertambang menjadi empat gol.

Ferran Torres tak mau ketinggalan, bekerja sama dengan Fermin Lopez, ia sukses mencetak gol pamungkas Spanyol di menit ke-81, La Furia Roja berpesta lima gol tanpa balas ke gawang Andorra.

Spanyol masih akan menjalani satu laga uji coba internasional melawan Irlandia Utara, Minggu (9/6/2024) dini hari WIB.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat