sveosportu.com

Head to Head Indonesia vs Jepang: Samurai Biru Dominan

Timnas Jepang.

- Timnas Indonesia bakal menghadapi lawan terberat di Grup C putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Ya, skuad asuhan Shin Tae-yong kedatangan Jepang yang bertabur bintang, tim dengan ranking FIFA paling tinggi di Benua Kuning (15).

Pertandingan ini akan dihelat di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Jakarta, pada Jumat (15/11/2024) malam.

Meski berlaga di kandang, peluang Timnas Indonesia mencuri kemenangan sangat kecil. Maklum, pasukan Samurai Biru sedang on fire. 

Mereka ada di puncak klasemen Grup C dengan rekor tiga kemenangan dan sekali imbang dalam empat pertandingan. Tim asuhan Hajime Moriyasu sukses menceploskan 15 gol dan baru kebobolan sekali.

Sebaliknya, Garuda masih terseok di posisi kelima sebagai satu-satunya tim yang belum meraih kemenangan. Rapor Jay Idzes dan kawan-kawan adalah tiga kali seri plus sekali kalah.

Selain itu, secara head to head, Timnas Indonesia juga inferior dibandingkan wakil Asia Timur tersebut.

Dalam 16 pertandingan yang sudah dilakoni sejak 1954, Garuda hanya mampu mencuri lima kemenangan. Sementara, Jepang dominan dengan sembilan kali unggul.

Sudah berlalu 43 tahun sejak terakhir kali Timnas Indonesia mampu menaklukkan Jepang di laga resmi. Tepatnya pada uji coba internasional di Jakarta pada 24 Februari 1981, yang selesai dengan skor 2-0 untuk tuan rumah.

Setelahnya, ada empat duel lain, di mana skuad Garuda cuma mampu memetik sekali imbang.

Adapun pertemuan terakhir antara kedua tim terjadi di fase grup Piala Asia 2023, Januari lalu, dengan Jepang keluar sebagai pemenang lewat skor 3-1. 

Di atas kertas, ini memang laga sulit bagi Timnas Indonesia, bahkan hanya untuk sekedar mencuri hasil imbang. 

Namun, perlu dicatat pula bahwa sejak pertemuan terakhir, pasukan Shin Tae-yong telah kedatangan sederet amunisi anyar. Paling gres adalah Kevin Diks, bek FC Copenhagen yang sarat pengalaman di Eropa.

Jadi, peluang membuat kejutan di SUGBK tak sepenuhnya tertutup.

Rekor head to head Timnas Indonesia vs Jepang di berbagai ajang:

01/05/1954 Jepang 3-5 Indonesia (Asian Games 1954)
06/08/1967 Jepang 2-1 Indonesia (Kualifikasi Piala Asia 1968)
11/08/1968 Indonesia 7-0 Jepang (Piala Merdeka 1968)
08/08/1970 Jepang 4-3 Indonesia (Piala Merdeka 1970)
16/12/1970 Jepang 2-1 Indonesia (Asian Games 1970)
05/08/1972 Jepang 0-1 Indonesia (Uji Coba Internasional)
07/08/1975 Jepang 4-1 Indonesia (Piala Merdeka 1975)
10/08/1976 Jepang 6-0 Indonesia (Piala Merdeka 1976)
15/07/1978 Indonesia 2-1 Jepang (Piala Merdeka 1978)
31/05/1979 Jepang 4-0 Indonesia (Piala Kirin 1979)
11/07/1979 Jepang 0-0 Indonesia (Piala Merdeka 1979)
24/02/1981 Indonesia 2-0 Jepang (Uji Coba Internasional)
14/09/1981 Jepang 2-0 Indonesia (Piala Merdeka 1981)
28/05/1989 Indonesia 0-0 Jepang (Kualifikasi Piala Dunia 1990)
11/06/1989 Jepang 5-0 Indonesia (Kualifikasi Piala Dunia 1990)
24/01/2024 Jepang 3-1 Indonesia (Piala Asia 2023)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat