- Bigetron Esports secara resmi memberikan pengumuman terkait dengan staf kepelatihan baru untuk tim PUBG Mobile mereka.
Pada Selasa (9/7/2024) Bigetron Esports mengumumkan staf kepelatihan untuk divisi PUBG Mobile mereka, Bigetron Red Aliens.
Ada tiga sosok yang secara resmi mengisi posisi kepelatihan Bigetron Red Aliens sepeninggal sosok Capt yang berpisah dengan tim.
Eks pelatih BOOM Esports, Kent, diumumkan mengisi jabatan sebagai pelatih kepala dalam jajaran pelatih tim Bigetron Red Aliens.
Kent sebenarnya juga bukan sosok baru di dalam tim Bigetron Red Aliens setelah sebelumnya juga pernah berada di dalam tim.
Sebelumnya Kent dipinjam oleh Bigetron Red Aliens untuk berduet bersama dengan Capt saat BTR bersaing untuk tiket ke PMGC 2023 lalu.
Namun seiring masa peminjamannya berakhir, Kent kembali ke BOOM Esports sebelum resmi kembali ke BTR RA sebagai pelatih.
Kent datang ke Bigetron Red Aliens tidak sendiri melainkan membawa dua nama lain yang ikut sebagai Asisten Pelatih dan Analis.
Untuk posisi sebagai asisten pelatih ditempati oleh sosok Ikyar yang bukan sosok baru di skena PUBG Mobile Indonesia.
Ikyar sebelumnya juga pernah menjadi pemain PUBG Mobile dan malang melintang disejumlah tim seperti BOOM Esports hingga Skylight Gaming.
Terakhir Ikyar bahkan sempat menjadi pemain dan memperkuat tim TheHero yang berlaga di ajang PMCS Indonesia.
Kini dirinya ditunjuk oleh Kent untuk mengisi posisi sebagai asisten pelatih tim Bigetron Red Aliens yang dipimpin oleh Kent.
Tak hanya Ikyar, ada sosok Karli yang juga turut diperkenalkan oleh Bigetron Red Aliens sebagai Analis dalam staf kepelatihan yang dipimpin Kent.
Meski namanya baru terdengar, namun sosok Karli ini merupakan salah satu sosok yang dekat dengan Kent dan selalu berada disamping Kent.
Terkini Lainnya
Playoff Fase Gugur Liga Champions 2024-2025 Pekan Ini, Diwarnai Duel Sengit Manchester City vs Real Madrid
Pekan Pertama Liga TopSkor U-16 Cirebon 2025 Berlangsung Sengit
Prediksi dan Link Live Streaming Inter Milan vs Fiorentina di Liga Italia 2024-2025
Menang 10-1, Pelatih Unggul FC Respek ke Tiga Radja United di Pro Futsal League 2024-2025
Rapor Pemain Indonesia di Asia: Asnawi Mangkualam dan Jordi Amat Sumbang Assist
Bandung BJB Tandamata Buka Kans ke Final Four Proliga 2025 Usai Bungkam Yogya Falcons
Liga 1 2024-2025: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Liga 2 2024-2025: Jadwal, Hasil dan Klasemen Lengkap
Pro Futsal League 2024-2025: Jadwal, Hasil, dan Klasemen Lengkap
Liga Nusantara 2024-2025: Jadwal, Hasil dan Klasemen