sveosportu.com

Pesan Tegas STY untuk Seluruh Lawan Timnas Indonesia

Shin Tae-yong. (Dok. PSSI/Grafis Jovi Arnanda)

- Pelatih Shin Tae-yong belum berhenti menorehkan berbagai rekor bersama Timnas Indonesia. Usai berhasil membawa Timnas Indonesia pertama kalinya lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023, kini dia mengantarkan Timnas U-23 Indonesia lolos ke semifinal Piala Asia U-23 2024.

Sebelumnya, target ke semifinal yang pernah diucapkannya memang sempat diragukan. Mengingat, Timnas U-23 Indonesia merupakan tim debutan pada Piala Asia U-23 2024.

Tapi, pelatih asal Korea Selatan itu menegaskan bahwa kekuatan timnya saat ini sudah mumpuni. Hal itu yang membuatnya optimistis menatap ajang tersebut.

“Ernando (Ari), Rizky (Ridho), (Pratama) Arhan - semua pemain ini (dan banyak lagi) telah bersama saya selama empat tahun," katanya, dalam jumpa pers usai mengalahkan Korea Selatan U-23 pada babak perempat final Piala Asia U-23 2024, Jumat (26/4/2024). 

“Saya mengenal mereka dengan sangat baik dan satu-satunya hal yang perlu saya berikan kepada mereka adalah motivasi. Jika saya bisa melakukan itu, saya tidak ragu bahwa kami bisa mendapatkan hasil yang baik (malam ini).”

“Saya mengatakan kepada para pemain untuk mempercayai saya dan mengikuti saya dan (bersama-sama), kita bisa pergi ke final. Saya pikir kepercayaan diri yang saya berikan kepada para pemain yang telah membawa kami sejauh ini,” eks pelatih Timnas Korea Selatan itu menambahkan.

Di samping itu, pelatih berusia 53 tahun tersebut mulai menatap fase selanjutnya bersama Timnas Indonesia. Dia pun mengakui belum bisa berbicara banyak tentang perpanjangan kontraknya hingga 2027 bersama Timnas Indonesia. Itu lantaran belum ada tanda tangan kontrak yang dilakukan.

“Saya belum menandatangani apa pun (terkait perpanjangan kontrak hingga 2027). Jadi saya tidak bisa mengatakan apa pun. Tetapi, saya dan Presiden Erick Thohir telah melakukan pembicaraan yang bagus, oleh karena itu saya akan menandatangani perpanjangan kontrak,” ujarnya.

Melihat peningkatan yang ada, Shin Tae-yong pun kini makin percaya diri bahwa Timnas Indonesia bisa bersaing dengan tim mana pun. 

Terdekat, setelah Piala Asia U-23 2024, Shin Tae-yong bakal kembali melatih Timnas Indonesia dalam lanjutan putaran kedua Kualifikasi Piala Dunia 2026. Tinggal dua laga tersisa, skuad Garuda hanya butuh satu kemenangan lagi untuk lolos ke putaran ketiga. Artinya, itu semakin dekat lolos ke Piala Dunia 2026.

“Sepak bola Indonesia sedang meningkat, sedang berkembang. Dan sekarang, saya yakin bahwa siapa pun lawannya, kami dapat bersaing,” tegas Shin Tae-yong.

“Persiapan kami untuk Kualifikasi Olimpiade berjalan dengan baik dan dalam hal Kualifikasi Piala Dunia mendatang, target saya adalah kami memainkan dua pertandingan bagus di bulan Juni dan lolos ke putaran ketiga.”

“Dan setelah itu, kita lihat target apa yang bisa saya capai untuk sepak bola Indonesia. Jadi, tetap pantau terus dan dukung kami. Kami akan melakukan tugas dengan baik,” pungkas eks pemain Timnas Korea Selatan itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat