sveosportu.com

Kode Keras Erick Thohir Soal Shin Tae-yong Stay!

Pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, melaporkan hasil kunjungannya ke Eropa ke Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, 13 Maret 2024. (Dok. Erick Thohir/Grafis Jovi Arnanda/Skor.id)

- Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, memberikan kode keras bakal memperpanjang kontrak pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Menyusul, pelatih asal Korea Selatan itu telah memenuhi target yang diberikan kepadanya.

Sebelumnya, dalam perubahan kontrak antara PSSI dan Shin Tae-yong yang berlaku hingga Juni 2024, sudah ada target-target yang diberikan kepada eks pelatih Timnas Korea Selatan itu.

Pertama, dia harus bisa membawa Timnas Indonesia minimal lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Target tersebut tercapai, dan langkah skuad Garuda ketika itu dihentikan Australia dengan skor 0-4 di babak 16 besar, Januari lalu.

Target berikutnya, Shin Tae-yong kembali dibebankan target untuk membawa Timnas U-23 Indonesia minimal bisa lolos ke babak 8 besar Piala Asia U-23 2024.

Kemarin malam, target itu kembali terpenuhi setelah skuad Garuda Muda menang telak atas Yordania dengan skor 4-1 di laga terakhir Grup A. 

Setelah pertandingan, Erick Thohir pun memberikan kode keras langsung memperpanjang kontrak Shin Tae-yong

Di ruang ganti pemain usai laga, Erick Thohir bertanya kepada para pemain Timnas U-23 Indonesia sambil menjabat tangan STY.

Congratulation. So, coach stay with us (Selamat. Jadi, pelatih tetap bersama kita?” tanya Erick Thohir kepada pemain Timnas U-23 Indonesia.

Jawaban pemain pun kompak mengiyakan pertanyaan tersebut.

“Yeah!!..Shin Tae-yong..Shin Tae-yong..Shin Tae-yong!” teriakan para pemain menjawab pertanyaan itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat