sveosportu.com

Cabor Bulu Tangkis Olimpiade 2024 Diikuti 3 Negara Debutan

Olimpiade Paris 2024

- Federasi Bulu Tangkis Dunia (BWF) telah merilis daftar resmi kontestan yang bakal bersaing di Paris, Prancis untuk Olimpiade 2024.

Sebelumnya, periode kualifikasi Olimpiade untuk cabang olahraga bulu tangkis telah dilangsungkan pada 1 Mei 2023 hingga 28 April 2024.

Secara total, ada 173 atlet yang bakal berkompetisi dalam lima nomor pertandingan cabang olahraga bulu tangkis Olimpiade 2024.

Nomor tunggal putra bakal diikuti 41 atlet sedangkan kompetisi untuk nomor tunggal putri melibatkan 39 atlet.

Sementara itu, tiga nomor pertandingan di sektor ganda masing-masing bakal diikuti oleh 16 pasangan.

Para atlet tersebut lolos ke Paris 2024 dari berbagai jalur, mulai dari kualifikasi, undangan tripartite, hingga undangan khusus untuk kuota tim pengungsi IOC.

Pada sisi lain, kompetisi cabang olahraga Olimpiade 2024 bakal melibatkan atlet dari 48 negara serta satu slot Refugee Olympic Team.

Sorotan pun tertuju pada tiga negara yang bakal melakoni debut Olimpiade di cabang olahraga bulu tangkis. Mereka adalah El Salvador, Kazakhstan, dan Nepal.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat