- EVOS Glory tidak hanya mengganti pemain hingga pelatih saja di MPL ID Season 13 yang baru berjalan selama empat pekan.
Perubahan di dalam tim EVOS Glory juga membuat adanya perubahan di dalam peraturan yang ada di dalam tim berlogo Macan Putih itu.
Perubahan peraturan yang terjadi di tim EVOS Glory tersebut adalah terkait dengan live streaming yang dilakukan para pemain.
Dalam video yang beredar di tiktok, pelatih EVOS Glory, StrateG menyebut jika peraturan larangan streaming sudah tidak ada di tim EVOS Legends.
Hal itu terungkap dari streaming StrateG beberapa waktu lalu terkait keaktifan roster Holy yang kini EVOS Glory, terutama Dreams dan Fluffy dalam live streaming di Tiktok.
Ternyata memang tak ada larangan streaming EVOS Glory sejak Holy naik, berbeda dengan aturan larangan streaming EVOS Glory yang muncul di awal musim.
“Kenapa anak-anaknya tidak dilarang streaming? Ngapain dilarang? Kalian lihat ONIC saja tak ada yang dilarang,” kata Strate G.
“Bukannya EVOS Glory tak boleh streaming sama Theo? Sorry ya kami EVOS Holy, peraturannya ikutin aturan saya."
"Mereka boleh streaming, tapi kalo H-3 atau H-2 tak akan streaming, mereka sudah paham juga. Anak-anak tahu peraturan saya, sana disiplin,” ujarnya.
Sebelumnya di awal musim MPL ID Season 13 sempat ramai dengan larangan streaming yang dilakukan oleh EVOS Glory.
Coach Theo dari Filipina yang memimpin tim EVOS Glory melarang para pemainnya untuk melakukan streaming pada awal MPL ID.
Namun seiring hasil buruk yang didapatkan oleh EVOS Glory, mereka melakukan perombakan dengan menaikkan pemain di tim EVOS Holy.
Hasilnya pun cukup ada perubahan dengan dua kemenangan yang berhasil diraih oleh EVOS meski mereka masih terbenam di peringkat kesembilan pada tabel klasemen MPL ID Season 13.
Terkini Lainnya
Jadwal PMSL SEA Spring 2025, Ada Format Baru
Liga Nusantara 2024-2025: Tornado FC Promosi ke Liga 2, Persikab Bandung Degradasi
Shaq’s OGs Juara Turnamen NBA All-Star 2025 Tanpa LeBron James, Stephen Curry MVP
SKO Surakarta Belum Terbendung di Liga TopSkor U-16 Sukoharjo
Jawaban Skylar Soal Peluang Comeback di Pertengahan Musim MPL ID Season 15
Parade Foto Persija vs Persib: Duel Sengit dan Insiden Jersey Robek Marko Simic
Rapor Pemain Indonesia di Eropa: Elkan Baggott Makin Diandalkan, Calvin Verdonk vs Thom Haye Berakhir Imbang
Raul Asencio Perlahan tapi Pasti Dapatkan Tempat di Skuad Utama Real Madrid Musim Ini
Prediksi dan Link Live Streaming Barcelona vs Rayo Vallecano di La Liga 2024-2025
Ditahan Imbang Persib, Carlos Pena Singgung Kedewasaan Persija