sveosportu.com

Tanpa Striker Murni FIFA Farmel Tumbangkan Diklat ISA

- FIFA Farmel berhasil meraih poin penuh usai mengalahkan Diklat ISA pada lanjutan laga grup Top Liga TopSkor U-16 2024.

Diketahui, Liga TopSkor U-16 Jakarta kembali bergulir setelah sebelumnya jeda libur bulan Ramadan.

Pasukan FIFA Farmel mampu mengalahkan Diklat ISA dengan skor tipis 1-0 di Lapangan Nirwana Park, Bojongsari, Sawangan, Depok, Sabtu (27/4/2024).

Gol kemenangan FIFA Farmel pada laga tersebut diraih oleh Faiz Fauzan pada menit ke-38.

Pelatih FIFA Farmel, Julkipli mengaku sangat senang dengan hasil positif yang diraih anak asuhnya.

Menurutnya kemenangan ini menjadi bekal yang baik unutk FIFA Farmel menatap pertandingan selanjutnya.

"Ini kemenangan yang penting setelah kami jeda libur panjang kemarin. Para pemain saya lihat sudah bermain sesuai instruksi pelatih," ujar Julkipli.

Aksi pemain FIFA Farmel saat mendapat penjagaan ketat dari lini pertahanan Diklat ISA pada laga lanjutan grup Top Liga TopSkor U-16 2024 di Lapangan Nirwana Park, Bojongsari, Sawangan, Depok, Sabtu (27/4/2024). (Nizar Galang/)
Aksi pemain FIFA Farmel saat mendapat penjagaan ketat dari lini pertahanan Diklat ISA pada laga lanjutan grup Top Liga TopSkor U-16 2024 di Lapangan Nirwana Park, Bojongsari, Sawangan, Depok, Sabtu (27/4/2024). (Nizar Galang/) 

"Walaupun secara kondisi memang masih perlu peningkatan. Karena kami di kepelatihan hanya mempunyai waktu sedikit persiapan untuk pertandingan pekan ini, karena baru berkumpul lagi setelah lebaran kemarin," ungkapnya.

Julkipli juga mengapresiasi penyerang lapis keduanya yang mampu menunjukkan performa yang cukup baik untuk menggantikan beberapa pemain yang sedang menjalani pemusatan latihan bersama Timnas U-16 Indonesia.

"Sebenarnya kami bertanding tanpa striker murni karena dua penyerang kami Fardan Ary dan Josh Holong sedang mendapat panggilan untuk TC bersama Timnas U-16 Indonesia di Yogyakarta," kata Zulkipli.

"Tetapi saya cukup puas dengan penampilan pemain pelapis kami. Pemain kedua ini bisa menunjukkan bahwa mereka juga layak mengisi tempat utama," pungkasnya.

Sebagai informasi, belasan pemain yang beredar di Liga TopSkor mendapatkan pemanggilan lanjutan pembentukan Timnas U-16 Indonesia.

Saat ini mereka sedang mengikuti pemusatan latihan (TC) tahap keempat di Kaliurang, Sleman, DI Yogyakarta.

Dipanggilnya para pemain Liga TopSkor dalam TC Timnas U-16 ini membuktikan kompetisi usia muda ini, bisa menjadi kawah candradimuka terbaik.

Dengan persaingan di liga usia muda yang kompetitif, mereka jadi terasah mentalnya ketika dapat pemanggilan ke timnas Indonesia.

Hasil Pertandingan Liga TopSkor U-16 2024, Sabtu 27 April 2024:

Fifa Farmel 1-0 Diklat ISA
Gol Farmel: Faiz Fauzan (38')

Erlangga 1-1 Young Tiger
Gol Erlangga: Alwan Alayubi (29')
Gol Young Tiger: Awan Khyar (2')

Cipta Gemilang FA 0-1 Asad Purwakarta 
Gol Asad: M. Dicka Tri (7')

Bina Sentra 6-0 IM Utara 
Gol Bina Sentra: M. Iqbal mahatir (13') (21'), Sabiq Muqorrib (17') (35') (40'), Giovanni Rafel (38')

Ocean Stars 2-1 Djoe United
Gol Ocean Stars: Gabriel Karnadi (53') (55')
Gol Djoe United : Fattan Gaza (46') 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat