- Ribuan suporter Persis Solo yang tergabung dalam kelompok Pasoepati dan Surakartans melakukan aksi damai di luar Stadion Manahan pada Selasa (3/12/2024), saat tuan rumah ditahan Barito Putera, 0-0, dalam laga pekan ke-12 Liga 1 2024-2025.
Suporter Persis Solo menggelar demonstrasi menuntut perbaikan di tubuh manajemen klub. Demonstrasi ini merupakan puncak kekecewaan para pendukung setelah rangkaian hasil buruk yang dialami klub dalam beberapa pertandingan terakhir Liga 1 2024-2025. Sebelum ditahan Barito, Persis Solo menelan tiga kali kalah beruntun.
Suporter mendesak manajemen untuk melakukan perubahan, terutama dengan mencopot manajer tim dan direktur bisnis yang dianggap gagal menjalankan tugas mereka.
Mereka juga mengkritik kurangnya komunikasi dengan para pendukung serta keputusan-keputusan strategis yang dianggap keliru. Salah satu perwakilan suporter mengatakan, “Kami ingin manajemen yang peduli pada prestasi tim, bukan hanya bisnis.”
Manajemen Persis Solo merespons cepat aksi protes yang dilakukan oleh para suporternya dengan melakukan perubahan signifikan di struktur kepemimpinan klub.
Dalam langkah tegas, mereka membebastugaskan Chairul Basalamah dari jabatannya sebagai Manajer Tim, serta Arizal Perdana Putra dari posisi Direktur Bisnis.
Terkini Lainnya
Prediksi dan Link Live Streaming AC Milan vs Girona di Liga Champions 2024-2025
Hasil Matchday 7 Liga Champions, Barcelona Kesulitan Kalahkan Benfica, Liverpool Masih Sempurna
Rekap Hasil Liga Nusantara 2024-2025: Persekabpas Lolos 6 Besar, Waanal Brothers Mengintai
Rambut Jadi Pirang, Aryna Sabalenka ‘Protes’ Animasinya di Australian Open
Hobi Ayah Menginspirasi Sepatu Khas Kedua Coco Gauff
Lebih Bertenaga, Lebih Ringan, Ini Rahasia Ducati Desmosedici GP25
Alfredo Vera Resmi Jadi Pelatih Ketiga Madura United di Liga 1 2024-2025
Timnas Putri Indonesia Ikut Kompetisi Universitas di Jepang pada Februari 2025
Destanee Aiava Menggemari Gaya Fashion Vintage
Film Elang Ungkit Sisi Humanis Pemain hingga Mafia Sepak Bola