sveosportu.com

Masuk Babak Kedua, Sandy Walsh Bantu KV Mechelen Menang

sandy kv mechelen

- Sandy Walsh kembali memperkuat KV Mechelen dan membantu timnya tersebut menang dramatis di kasta elite Liga Belgia.

KV Mechelen menjamu KVC Westerlo dalam lanjutan play-off Eropa Belgian Pro League 2023-2024, Sabtu (13/4/2024), dan unggul 3-2.

Tim tuan rumah sempat tertinggal dua gol lebih dulu pada babak pertama, masing-masing lewat Josimar Alcocer (27') dan Romeo Vermant (29').

Namun, sesaat jelang turun minum, KVC Westerlo kehilangan Romeo Vermant akibat dua kartu kuning beruntun (45+4').

Momentum inilah yang dimanfaatkan KV Mechelen untuk mengejar ketinggalan pada babak kedua.

Pelatih Besnik Hasi lantas melakukan perubahan taktik, termasuk menurunkan Sandy Walsh sebagai pengganti Munashe Garananga yang tampil buruk di sisi kanan pertahanan.

Perlahan, KV Mechelen pun bangkit. Sandy Walsh hampir memperkecil ketinggalan di menit ke-53, tapi sepakan kaki kanannya masih melebar di sisi gawang.

Menit ke-56, gol balasan pertama tercipta lewat Elias Cobbaut. Sepuluh menit berselang, giliran Islam Slimani menyamakan kedudukan via sundulan.

KV Mechelen akhirnya berbalik unggul dan mengunci kemenangan setelah Ravil Tagir melakukan gol bunuh diri pada injury time (90+3').

Sandy Walsh bermain cukup baik meski cuma 45 menit di lapangan. Dia mencatatkan satu tekel dan satu intersep.

Jebolan akademi RSC Anderlecht itu juga mengirim 13 operan dengan akurasi 69 persen. Ada pula satu umpan kunci buat rekan setimnya.

Laga melawan KVC Westerlo ini merupakan aksi terlama Sandy Walsh dalam empat laga terakhir Belgian Pro League 2023-2024.

Sebelumnya, dia dua kali menjadi pemanis bangku cadangan, dan cuma enam menit main sebagai pengganti kontra OH Leuven, akhir Maret lalu.

Memang, sepulang dari Piala Asia 2023, Sandy agak kesulitan menembus tim utama KV Mechelen. Tapi, dengan performa bagus kontra KVC Westerlo, dia bisa meraih kembali kepercayaan pelatih.

Adapun KV Mechelen masih menempati peringkat kedua play-off Eropa Belgian Pro League 2023-2024.

Mereka terpaut satu poin saja dengan KAA Gent yang berada di posisi teratas. Tapi, sang rival belum memainkan satu laga.

Sebagai informasi, hanya peringkat pertama yang berhak melaju ke play-off Europa Conference League musim depan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat