– Legenda balap Nico Rosberg baru-baru ini mengkritik pilihan busana mantan rekan setimnya, Lewis Hamilton, di paddock F1, dengan menggambarkannya sebagai “sangat aneh dan tidak pantas”.
Setelah menjadi bagian dari tim Mercedes sejak 2013, Hamilton mengucapkan selamat tinggal di Grand Prix Abu Dhabi saat ia bersiap untuk balapan dengan Ferrari mulai musim depan.
Grand Prix Abu Dhabi 2024 diselenggarakan di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, pada 8 Desember lalu dan dimenangkan pembalap McLaren, Lando Norris.
Hamilton tampaknya berencana menyatakan perpisahannya dengan Mercedes secara tersirat melalui beberapa pakaian yang dikenakannya di Abu Dhabi.
Pada Kamis, ia mengenakan pakaian serbaputih. Setelah itu, pada Sabtu, Hamilton memakai pakaian merah dan putih sebelum mengenakan pakaian serbamerah pada hari Minggu.
Melalui pakaiannya, Hamilton ingin menunjukkan transisinya dari Mercedes ke Ferrari.
Namun, Rosberg justru menganggap Hamilton tidak menaruh hormat kepada Mercedes dan mengungkapkan kekecewaannya dengan pilihan mantan rekan setimnya itu.
Seperti dilansir dari Marca, Rosberg berkata: “Saya melihat keputusan (Hamilton) itu sebagai sesuatu yang sangat aneh dan tidak pantas. Sayang sekali. Ini hari dan pilihannya, jadi tidak apa-apa.”
Tapi, CEO Mercedes-AMG Petronas F1 Team, Toto Wolff, justru melihat sisi lucu dari situasi tersebut saat ia membandingkan Hamilton dengan karakter Star Wars, Lord Palpatine.
Meskipun mungkin maksudnya bukan Lord Palpatine, sang penguasa Sith yang haus kekuasaan dan ingin menguasai galaksi dengan cara yang licik dan penuh tipu muslihat.
Melainkan, rekan-rekannya yang berpakaian merah, Imperial Royal Guards, yang menonjol dalam film-film Star Wars dengan jubah merah megah dan merupakan pengawal setia Lord Palpatine.
"Merah itu bagus," kata Wolff, dikutip dari Motorsport.com. "Ferrari adalah tim besar dan merek yang bagus.”
“Ketika ia keluar dari pit untuk Ferrari untuk pertama kalinya, tentu akan terasa aneh bagi kami.”
“Namun, kami berkata kepada Lewis, 'Jika kami tidak bisa menang sendiri, maka kami akan mendukung Anda'," ujar Wolff.
Mengomentari hubungan antara Hamilton dan Wolff, Rosberg berkata, “Mereka saling menghargaidan masih memiliki hubungan baik, tapi ada detail kecil yang membuat saya sedih,” kata Rosberg.
Terkini Lainnya
Mengapa Duo Tim Aprilia Berpotensi ‘Meledak’
JDT Amankan Semifinal Pertama Piala Malaysia 2024-2025, Tak Ada Jordi Amat
Rekap Hasil Liga Nusantara 2024-2025: 4 Tim Raih Poin Penuh, Tornado FC Masih Aman di Puncak Grup A
Wasit IBL 2025 Bakal Ditunjuk oleh Tim Khusus Penugasan Perangkat Pertandingan
Jadwal Pekan Ke-21 Liga Italia 2024-2025: Ada Big Match Juventus vs AC Milan
Piala Soeratin U-13 2024 Sulawesi Barat Ikut Berdayakan UMKM Lokal
Update Proliga 2025 Sektor Putra: Jadwal, Hasil, dan Klasemen
Pekan Ke-20 La Liga 2024-2025: Getafe Tantang Barcelona, Real Madrid Jamu Las Palmas
Koleksi Australian Open 2025 yang Penuh Warna dari New Balance
10 Debutan Termuda Liverpool, Rio Ngumoha Catat Rekor di Piala FA