sveosportu.com

Olimpiade 2024: Carlos Yulo Dihujani Hadiah Usai Raih 2 Emas

Pesenam Filipina Carlos Yulo

– Atlet senam artistik Carlos Yulo mencetak sejarah untuk Filipina di Olimpiade berkat kesuksesan meraih medali emas di nomor senam lantai (floor exercise) dan meja lompat (vault) putra.

Tidak hanya pencapaian luar biasa untuk Yulo, tetapi juga bagi negaranya. Dengan raihan dua emas di Paris 2024, itu adalah prestasi terbaik Filipina sepanjang keikutsertaan dalam Olimpiade.

Dan berkat Carlos Yulo pula kini Filipina menjadi satu-satunya negara Asia Tenggara yang sudah berhasil mendapatkan emas di Olimpiade 2024, menempati peringkat ke-21 dalam klasemen medali.

Tak heran prestasi atlet 24 tahun tersebut dirayakan oleh seluruh rakyat Filipina. Pemerintah serta para pebisnis di sana pun menghujani Yulo dengan berbagai hadiah atas raihan emas gandanya.

Mereka siap memberikan sang atlet hadiah dari uang tunai, rumah, hingga persediaan macaroni dan keju seumur hidup. 

Presiden Filipina Ferdinand Marcos Jr mengatakan seantero negeri adalah saksi sejarah ketika Yulo menjadi atlet putra pertama mereka yang memenangkan medali emas nomor floor exercise, Sabtu (3/8/2024).

Carlos Yulo merupakan atlet Filipina kedua yang menyabet emas Olimpiade setelah lifter putri Hidilyn Diaz di Tokyo 2020.

Dan pada Minggu (4/8/2024) kemarin, Yulo kembali naik podium tertinggi di nomor vault, menjadikannya orang Filipina pertama yang berhasil meraih dua medali emas dalam satu Olimpiade. 

“Tidak ada kata yang dapat mengungkapkan betapa bangganya kami pada Anda. Orang Filipina di seluruh dunia bersatu, bersorak, dan mendukung Anda,” ujar Marcos Jr seperti dikutip dari The Guardian.

Dengan pencapaiannya di Paris, Carlos Yulo bakal menerima hadiah uang 3 juta peso (Rp839 juta), insentif 10 juta peso (Rp2,79 miliar), serta medali kehormatan dari pemerintah Filipina.

Selain itu, perusahaan swasta juga telah mengumumkan akan memberikan hadiah bagi pahlawan olahraga mereka tersebut, termasuk property senilai 24 juta peso di Manila.

Yulo pun bersiap mendapat pasokan makaroni panggang, keju, dan hidangan ayam panggang dari berbagai restoran seumur hidupnya. Seorang fotografer pun menjanjikan layanan gratis jika ia menikah nanti. 

Carlos Yulo juga sudah ditawari waralaba untuk bisnis kopi dan kontrak sebagai brand ambassador klinik kecantikan senilai 10 juta peso. Masih banyak hadiah menarik yang menantinya di Filipina

“Saya tidak tahu harus berkata apa. Kami negara yang sangat kecil. Jadi bisa meraih medali emas adalah hal besar bagi kami. Saya mendedikasikan ini untuk orang-orang Filipina yang telah mendukung saya,” kata Yulo.       

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat