sveosportu.com

Polo sampai Menembak, Olahraga Favorit Prince Mateen

Prince Mateen, adalah pangeran Brunei yang sangat menyukai olahraga. (M. Yusuf/Skor.id)

– Kabar pernikahan Prince Abdul Mateen membuat heboh dunia maya dalam beberapa hari terakhir. Bahkan, sempat muncul hastag Hari Patah Hati se-ASEAN. 

Wanita yang diklaim warganet beruntung itu adalah Anisha Rosnah, teman kecil Pangeran Mateen yang juga cucu dari penasihat Sultan Brunei, Pehin Dato Awang Isa bin Awang Ibrahim. 

Prince Mateen, anak ke-10 dari Sultan Hassanal Bolkiah, memang dikenal memiliki banyak penggemar wanita karena parasnya yang tampan serta tubuh proporsional. 

Tak heran jika setiap gerak geriknya menjadi berita. Termasuk saat dirinya mendampingi sang ayah kala menghadiri KTT ASEAN di Jakarta, Indonesia, bulan lalu. 

Kini, sebagai imbas dari berita pernikahannya dengan Anisha Rosnah pada Januari 2024, publik pun kembali penasaran dengan sosok Prince Mateen

Salah satunya adalah rahasia di balik tubuhnya yang bugar. Pria berusia 32 tahun itu menyukai berbagai jenis olahraga sampai yang masuk kategori ekstrem.

Setidaknya, ada enam olahraga yang dilakukan Prince Mateen, yakni polo, tinju, sepak bola, menembak, dan skydiving. Dia juga membentuk tubuhnya di pusat kebugaran.

Khusus untuk olahraga polo, Prince Mateen bahkan sempat memperkuat Tim Nasional (Timnas) Brunei Darussalam pada SEA Games 2017 (Malaysia) dan 2019 (Filipina).

Hingga kini, pria dengan 2,4 juta pengikut Instagram tersebut masih rutin menekuni olahraga polo. Dia juga sering mengikuti berbagai kejuaraan bersama timnya. 

Momen-momen saat dirinya tengah berolahraga menghiasi laman Instagram miliknya dan mendapat banyak likes dan komentar dari follower.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat