sveosportu.com

Prediksi Bayern Munchen vs Arsenal di Liga Champions

Laga Bayern Munchen vs Arsenal di perempat final Liga Champions 2023-2024. (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id).

- Berikut ini prediksi dan link live streaming Bayern Munchen vs Arsenal pada pertandingan leg kedua babak perempat final Liga Champions 2023-2024.

Pertandingan antara Bayern Munchen vs Arsenal akan dilangsungkan di Stadion Allianz Arena, Kamis (18/4/2024) pukul 02.00 dini hari WIB.

Skorer dapat memperoleh link live streaming Bayern Munchen vs Arsenal di akhir artikel ini, setelah pembahasan kondisi terkini kedua klub, dan prediksi laga.

Bayern Munchen tengah dalam sorotan saat ini, setelah penampilan kurang konsisten yang membuat perjalanan mereka musim ini tidak mulus.

Kalah di Piala Super Jerman, kemudian tersingkir di ajang DFB Pokal, dan terbaru gagal mempertahankan gelar Bundesliga (Liga Jerman) menjadi gambaran performa Die Roten musim ini.

Kehilangan gelar Bundesliga menjadi yang terbaru bagi Bayern Munchen, setelah mereka harus melihat Bayer Leverkusen berjaya, sekaligus memastikan gelar perdana bagi klub dalam 120 tahun.

Liga Champions menjadi satu-satunya harapan Bayern Munchen untuk merengkuh trofi musim ini, sekaligus menjadi kesempatan bagi penyerang baru mereka, Harry Kane, untuk meraih trofi.

Pada pertandingan pertama di Stadion Emirates, Arsenal berhasil menahan Bayern Munchen dengan skor 2-2.

Hasil imbang itu menjadi kegagalan pertama Bayern Munchen mengalahkan Arsenal setelah dalam tiga pertemuan sebelumnya selalu menang dengan skor 5-1.

Terakhir kali Arsenal mengalahkan Bayern Munchen pada 2015 lalu saat menang 2-0 di Emirates, sementara itu satu-satunya kegagalan Die Roten mengalahkan The Gunners saat tampil di kandang adalah pada 2014 ketika ditahan 1-1 di Allianz.

Kondisi Terkini Kedua Tim

Bayern Munchen: Leroy Sane dan Manuel Neuer kemungkinan bisa tampil, Kingsley Coman dan Serge Gnabry dikabarkan akan absen.

Alphonso Davies menerima akumulasi kartu kuning, posisinya bisa digantikan Noussair Mazraoui dan Raphael Guerreiro.

Arsenal: Jurrien Timber menjadi satu-satunya pemain The Gunners yang akan absen di laga ini.

Martin Odegaard masih akan menjadi andalan Arsenal dalam membongkar pertahanan Bayern Munchen.

Prediksi Starting XI Bayern Munchen vs Arsenal

Bayern Munchen (4-2-3-1): Neuer; Kimmich, de Ligt, Dier, Mazraoui; Goretzka, Laimer; Sane, Muller, Musiala; Kane

Pelatih: Thomas Tuchel

Arsenal (4-3-3): Raya; Ben White, Saliba, Gabriel, Tomiyasu; Odegaard, Jorginho, Rice; Saka, Havertz, Jesus

Pelatih: Mikel Arteta

Head to Head

13 Pertandingan
7 Bayern Munchen menang
3 Arsenal menang
3 Imbang

Prediksi

Bayern Munchen 2-1 Arsenal

Berikut ini link live streaming Bayern Munchen vs Arsenal di Liga Champions

Link Live Streaming Bayern Munchen vs Arsenal

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat