sveosportu.com

Link Live Streaming Dewa United vs Persib di Liga 1

Dewa United vs Persib. (Yusuf/Skor.id)

- Dewa United bakal menjamu juara bertahan Persib Bandung pada pekan kedua Liga 1 2024-2025. Laga Dewa United vs Persib akan digelar di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Senin (19/8/2024) pukul 19.00 WIB.

Kendati kedatangan tim kuat, Dewa United tetap mengincar kemenangan. Itu juga lantaran mereka hanya meraih satu poin saat dijamu Arema FC pada pekan pertama. 

Sebaliknya, Persib datang dengan modal positif setelah pada laga perdana menang 4-1 atas PSBS Biak.

Dewa United yang bisa dibilang menjadi salah satu tim bertabur bintang bisa menurunkan kekuatan terbaik mereka. Termasuk eks pemain Persib, Ricki Kambuaya.

Lini tengah memang akan menjadi pertarungan yang sengit di laga ini. Dewa United selain dihuni Ricky Kambuaya juga terdapat Hugo Gomes (Jaja), serta Alexis Messidoro.

Sementara dari kubu Persib, Marc Klok dan Beckham Putra Nugraha masih diragukan untuk bisa tampil lantaran kondisi cedera yang mereka alami.

Namun, mereka masih memiliki Mateo Kocijan, Rachmat Irianto, Dedi Kusnandar, hingga Mailson Lima.

“Buat kami ini adalah pertandingan yang tidak mudah,” kata Bojan Hodak.

Dewa United berbeda dengan musim lalu, lebih kuat, terutama di gelandang. Tapi kami siap untuk laga besok,” tambah pelatih asal Kroasia itu.

Rangkaian Fakta Menarik Jelang Laga Dewa United vs Persib:

  1. Dewa United dan Persib Bandung sama-sama berbagi kemenangan dalam 4 pertemuan terakhir mereka di era Liga 1 Indonesia (2 kali Dewa United menang, 2 kali Persib Bandung menang).
  2. Persib Bandung catatkan rekor gol ketika menghadapi Dewa United dalam 4 pertemuan terakhir mereka sejak era Liga 1 Indonesia (10 gol).
  3. Dewa United tampil inferior dalam urusan mencetak gol ketika menghadapi Persib Bandung dalam 4 pertemuan terakhir mereka di era Liga 1 Indonesia (5 gol).
  4. David da Silva, Ciro Alves, dan Rachmat Irianto adalah pemain Persib Bandung yang paling ditakuti oleh Dewa United karena sering membobol gawang mereka di era Liga 1 Indonesia (7 gol).
  5. David da Silva dan Ciro Alves jadi pemain Persib Bandung yang paling banyak mencetak gol ke gawang Dewa United dalam 4 pertemuan terakhir mereka di era Liga 1 Indonesia (3 gol Ciro Alves, 3 gol David da Silva).
  6. Risto Mitrevski (Dewa United) jadi pemain paling ditakuti oleh Persib Bandung karena jadi pemain Dewa United yang sering membobol gawang mereka di era Liga 1 Indonesia (2 gol).
  7. Jan Olde Riekerink (Dewa United) dan Bojan Hodak (Persib Bandung) baru bertemu sekali di era Liga 1 Indonesia dengan kemenangan telak milik Bojan Hodak (Dewa United 1-5 Persib Bandung, 26 November 2023).
  8. Bojan Hodak (Persib Bandung) baru sekali menghadapi Dewa United di era Liga 1 Indonesia dan mengakhirinya dengan kemenangan telak (Dewa United 1-5 Persib Bandung).
  9. Jan Olde Riekerink (Dewa United) sudah 3 kali menghadapi Persib Bandung dengan catatan tanpa kemenangan di era Liga 1 Indonesia (2 kalah, 1 imbang).
  10. Jan Olde Riekerink (Dewa United) punya rekor buruk ketika menghadapi Persib Bandung di era Liga 1 Indonesia (cetak 4 gol, kebobolan 9 gol).
  11. David da Silva (Persib Bandung) merupakan top skor abadi kompetisi Liga 1 (98 gol).
     

Empat Pertemuan Terakhir Kedua Tim

26/11/2023 Dewa United 1-5 Persib

14/07/2023 Persib 2-2 Dewa United

20/03/2023 Persib 2-1 Dewa United

14/12/2022 Dewa United 1-1 Persib

Lima Laga Terakhir Dewa United

16/04/2024 Persebaya 0-3 Dewa United

20/04/2024 PSS 2-3 Dewa United

25/04/2024 Dewa United 2-2 Madura United

30/04/2024 Dewa United 2-1 Borneo FC

12/08/2024 Arema 0-0 Dewa United

Lima Laga Terakhir Persib Bandung

31/05/2024 Madura United 1-3 Persib

19/07/2024 Persib 2-0 PSM

22/07/2024 Persib 0-1 Borneo FC

25/07/2024 Persib 0-1 Persis

09/08/2024 Persib 4-1 PSBS Biak

Perkiraan Susunan Pemain Utama

Dewa United: Sonny Stevens; Ferian Rizki Maulana, Angelo Meneses, Risto Mitrevski, Reva Adi Utama; Alexis Messidoro, Hugo Gomes, Ricki Kambuaya; Egy Maulana Vikri, Septian Satria Bagaskara, Taisei Marukawa

Pelatih: Jan Olde Riekerink

Persib Bandung (4-3-3): Kevin Ray Mendoza; Robi Darwis, Gustavo Franca, Nick Kuipers, Edo Febriansah; Dedi Kusnandar, Mailson Lima, Rachmat Irianto; Ciro Alves, Dimas Drajad, David da Silva

Pelatih: Bojan Hodak

Prediksi

Dewa United 1-1 Persib Bandung

Link Live Streaming Dewa United vs Persib Bandung

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat