sveosportu.com

Streaming Play-off Degradasi Liga 2 24/25: Pekan 4 Grup J-K

Babak Play-off Degradasi Liga 2 2024-2025. (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id)

- Babak play-off degradasi Liga 2 2024-2025 memasuki pekan keempat, ada empat laga pula yang akan tersaji akhir pekan ini.

Dua di antaranya dari Grup J, yakni antara Persibo Bojonegoro versus Persewar Waropen di Stadion Letjen H. Soedirman, Jumat (31/1/2025) pukul 15.00 WIB, lalu Persekat Tegal kontra Persiku Kudus di Stadion Tri Sanja, Sabtu (1/2/2025) pukul 15.30 WIB.

Sementara di Grup K, ada duel Persipal FC lawan Persikas Subang di Stadion Gawalise, Palu, serta Persipa Pati menghadapi Rans Nusantara FC di Stadion Joyokusumo. Keduanya berlangsung Sabtu (1/2/2025) sore, masing-masing pukul 14.00 dan 15.00 WIB.

Berikut mengulas singkat prediksi empat pertandingan babak play-off degradasi Liga 2 2024-2025 tersebut, disertai pula link live streaming:

GRUP J

Persibo Bojonegoro vs Persewar Waropen

Peluang bangkit bagi Persibo Bojonegoro setelah kalah telak dari Gresik United, pekan lalu.

Menghadapi juru kunci Persewar Waropen di hadapan pendukung sendiri, Laskar Angling Dharma optimistis bisa kembali ke jalur kemenangan.

Sang tamu memang sedang terpuruk, selalu kalah dalam dua laga pembuka. 

Selain itu, Persibo punya modal bagus jelang duel ini. Pada babak pendahuluan, mereka juga mampu dua kali menaklukkan Persewar.

Prediksi

Persibo Bojonegoro 2-0 Persewar Waropen

Link Live Streaming Persibo Bojonegoro vs Persewar Waropen di Babak Play-off Degradasi Liga 2 2024-2025

Persekat Tegal vs Persiku Kudus

Dua kemenangan beruntun mengantar Persiku Kudus ke puncak Grup J, dan mereka belum ingin berhenti.

Lawatan ke markas Persekat Tegal nanti diharapkan berbuah poin penuh ketiga.

Namun, Persekat juga bukan lawan yang bisa dipandang sebelah mata. Sebelumnya, Laskar Ki Gede Sebayu baru saja menang atas Persewar Waropen.

Ditambah lagi, Persiku punya memori buruk saat bertandang ke Stadion Joyokusumo. Pada babak pendahuluan, mereka dipaksa menyerah 1-2 oleh Persekat.

Prediksi

Persekat Tegal 1-1 Persiku Kudus

GRUP K

Persipal FC vs Persikas Subang

Kepercayaan diri para pemain Persipal FC pulih setelah menekuk pemuncak klasemen Persipura Jayapura, pekan lalu.

Rasa kecewa pasca menelan dua kekalahan beruntun kini berganti optimisme. Mereka pun siap melanjutkan tren positif saat menjamu Persikas Subang.

Namun, sang lawan adalah tim berbeda dibandingkan babak pendahuluan. 

Jika sebelumnya Persikas cuma mampu menang sekali dalam 14 laga, kini jumlah itu sudah disamai hanya dalam tiga percobaan. Pasukan Singa Subang juga belum kalah dalam dua pertandingan terakhir.

Prediksi

Persipal FC 2-1 Persikas Subang

Persipa Pati vs Rans Nusantara FC

Ini kesempatan Persipa Pati untuk menyalip Persipura Jayapura di puncak Grup K. Hanya berjarak satu poin, kemenangan akan menjadikan mereka penguasa baru.

Peluang cukup besar, mengingat sang lawan Rans Nusantara FC tak berada dalam kondisi terbaik.

Mantan penghuni Liga 1 itu belum menang dalam dua laga pembuka dan kini tersungkur di dasar klasemen.

Prediksi

Persipa Pati 1-0 Rans Nusantara FC

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat