- Timnas Portugal akan menjamu Skotlandia dalam laga kedua UEFA Nations League 2024-2025.
Laga Portugal vs Skotlandia di Euro 2024-2025 akan digelar malam ini atau Senin (9/9/2024) pukul 01.45 WIB.
Berikut ini prediksi dan link live streaming Portugal vs Skotlandia di Euro 2024-2025.
Live streaming Portugal vs Skotlandia dapat disaksikan di RCTI dan RCTI+. Link live streaming Portugal vs Skotlandia di UEFA Nations League 2024-2025 ada di akhir tulisan ini.
Tampil di kandang sendiri di Stadion da Luz dan memiliki barisan mesin gol yang produktif, Portugal diunggulkan untuk meraih tiga poin kedua mereka di dua laga awal UEFA Nations League 2024-2025 ini.
Cristiano Ronaldo akan kembali diturunkan sebagai starter menghadapi Skotlandia. Ini akan menjadi kali pertama dalam karier Cristiano Ronaldo menghadapi The Tartan Armys.
Dengan demikian pula, Cristiano Ronaldo berpeluang untuk menambah daftar korbannya di level timnas.
Cristiano Ronaldo yang baru mencatat gol ke-900 ketika membawa Portugal menang 2-1 atas Kroasia di laga pertama UEFA Nations League 2024-2025 ini, telah mencetak gol ke 213 negara berbeda.
Penyerang yang kini telah mengoleksi 131 gol untuk Timnas Portugal ini akan mencoba untuk menjadikan Skotlandia sebagai korban terkini dari gol-golnya di level timnas.
Selain faktor kandang dan faktor Cristiano Ronaldo, Portugal mengalami peningkatan terkait produktivitas mereka dalam mencetak gol sejak di bawah asuhan Robert Martinez.
Portugal rata-rata mampu mencetak 2.7 gol per laga di bawah asuhan Robert Martinez. Mereka bahkan menjadi tim yang mampu mencetak banyak gol di kualifikasi Euro dengan rata-rata 3,6 gol per laga.
Sementara itu, Skotlandia akan datang dengan membawa kekalahan 2-3 dari Polandia di laga pertama mereka di Grup 1 UEFA Nations League 2024-2025 ini.
Pelatih Skotlandia, Steve Clarke, menilai timnya bermain baik meski kalah dari Polandia. Gol menit terakir yang diciptakan Polandia menjadi pembeda di laga ini.
"Kami bermain bagus di laga tersebut tapi juga itu kekalahan dengan cara yang pahit," kata Steve Clarke.
Menghadapi Portugal, Steve Clarke menyatakan bahwa Cristiano Ronaldo bukanlah satu-satunya pemain yang harus diwaspadai timnya di laga nanti.
Kondisi Terkini Kedua Tim
Portugal: Pelatih Roberto Martinez tidak memiliki persoalan cedera jelang lawan ini, semua pemain dalam kondisi fit.
Renato Vega berpeluang tampil dalam debutnya bersama Timnas Senior Portugal di laga ini.
Skotlandia: Timnas Skotlandia juga tidak menghadapi persoalan cedera jelang laga ini.
Bintang muda Liverpool, Ben Doak berpeluang diturunkan sebagai starter yang akan menjadi debutnya di Timnas Skotlandia.
Perkiraan Susunan Pemain
Portugal (4-3-3): Diogo Costa; Diogo Dalot, Ruben Dias, Goncalo Ignacio, Nuno Mendes; Bernardo Silva, Bruno Fernandes, Vitinha; Diogo Jota, Cristiano Ronaldo, Rafael Leao
Pelatih: Roberto Martinez
Skotlandia (4-2-3-1): Angus Gunn; Anthony Ralston, Grant Hanley, Scott McKenna, Andrew Robertson; Ryan Christie, Billy Gilmour; Johan McGinn, Scott McTominay, Ben Doak; Lawrence Shankland
Pelatih: Steve Clarke
Head to Head
15 Laga
8 Portugal menang
4 Skotlandia menang
3 Imbang
Lima Pertemuan Terakhir
14/10/2018 Skotlandia 1-3 Portugal - Uji coba
20/11/2002 Portugal 2-0 Skotlandia - Uji coba
28/04/1993 Portugal 5-0 Skotlandia - Kual. Piala Dunia
14/10/1992 Skotlandia 0-0 Portugal - Kual. Piala Dunia
18/11/1981 Portugal 2-1 Skotlandia - Kual. Piala Dunia
Prediksi :
Portugal 2-1 Skotlandia
Berikut ini link live streaming Portugal vs Skotlandia di UEFA Nations League 2024-2025:
Link Live Streaming Portugal vs Skotlandia
Terkini Lainnya
Grand Final FFWS SEA Fall 2024, Peluang Raih Gelar Juara di Kandang
Penyerang PSIS Semarang Bawa Timor Leste Lebih Dekat Lolos ke Piala AFF 2024
Liga 1 2024-2025: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Liga 2 2024-2025: Jadwal, Hasil dan Klasemen Lengkap
Arctic Open 2024: 4 Wakil Indonesia Lolos ke 16 Besar, Termasuk Gregoria Mariska dan Putri KW
Daftar Tim Mobile Legends yang Sudah Lolos M6 World Championship
Mills Gelar Product Launching Spring Summer 2024, Ada Sepatu Edisi Sandy Walsh
PGL Wallachia Season 2: Hasil, Jadwal, Klasemen Lengkap
MotoGP Jepang 2024 Melahirkan Ironi bagi Pedro Acosta
Cole Palmer dan Jude Bellingham Bersaing Dapatkan Peran Nomor 10