sveosportu.com

Link Live Streaming PSS vs Semen Padang di Liga 1 2024-2025

PSS Sleman vs Semen Padang FC di pekan ke-20 Liga 1 2024-2025 pada 26 Januari 2025. (Yusuf/Skor.id)

- PSS Sleman siap menghadapi Semen Padang FC pada laga pekan ke-20 Liga 1 2024-2025.

Duel ini akan dihelat di Stadion Sultan Agung, Bantul, pada Minggu (26/1/2025) sore pukul 15.30 WIB. 

PSS Sleman belakangan punya rapor cukup baik, cuma sekali kalah dalam enam pertandingan terakhir.

Sempat berkutat di zona degradasi, Laskar Sembada kini sudah melesat ke tangga ke-13.

Namun, pekan lalu, mereka sedikit tersandung usai ditahan imbang tanpa gol oleh Persik Kediri. Jadi, melawan Semen Padang nanti Gustavo Tocantins dan kawan-kawan siap bangkit.

Misi serupa juga diusung Semen Padang FC. Tim asal Sumatra Barat ini bertekad menebus kekalahan telak yang mereka derita dari Bali United, pekan sebelumnya.

Hasil buruk tersebut mencoreng performa Kabau Sirah yang memukau saat menundukkan Borneo FC pada laga pertama 2025.

Itu tak lepas dari kehadiran sederet wajah baru dalam skuad, macam kiper Arthur Augusto, gelandang Alhassan Wakaso, dan playmaker Filipe Chaby.

Saat dibantai Bali United, Semen Padang pun sejatinya mengawali laga dengan baik. Tapi, kartu merah Firman Juliansyah mengubah segalanya.

Runner-up Liga 2 musim lalu ini membidik poin penuh kontra PSS Sleman, dengan harapan mengikis jarak menuju zona aman.

Saat ini, mereka tercecer di tangga ke-17, terpaut lima poin dari Barito Putera.

Head to Head Kedua Tim

26/08/2024 Semen Padang FC 1-0 PSS Sleman

13/09/2019 Semen Padang FC 0-1 PSS Sleman

25/05/2019 PSS Sleman 1-1 Semen Padang FC

04/12/2018 Semen Padang FC 0-2 PSS Sleman

15/08/2007 Semen Padang FC 0-1 PSS Sleman

Lima Laga Terakhir PSS Sleman

19/01/2025 Persik Kediri 0-0 PSS Sleman

11/01/2025 PSS Sleman 3-1 Persebaya Surabaya

27/12/2024 PSS Sleman 4-0 Madura United

21/12/2024 Persija Jakarta 3-1 PSS Sleman

17/12/2024 PSS Sleman 2-1 PSIS Semarang

Lima Laga Terakhir Semen Padang FC

20/01/2025 Semen Padang FC 1-5 Bali United

14/01/2025 Borneo FC 1-3 Semen Padang FC

27/12/2024 Semen Padang FC 1-2 Arema FC

21/12/2024 Persik Kediri 3-1 Semen Padang FC

15/12/2024 Semen Padang FC 0-0 Persebaya Surabaya

Perkiraan Susunan Pemain Utama

PSS Sleman (3-5-2): Alan Bernardon; Cleberson, Fachruddin Aryanto, Kevin Gomes; Achmad Figo, Betinho Filho, Vico, Dominikus Dion, Abduh Lestaluhu; Nicolao Cardoso, Gustavo Tocantins;

Pelatih: Mazola Junior

Semen Padang FC (4-2-3-1): Arthur Augusto; Dodi Alexvan Djin, Tin Martic, Marco Baixinho, Dwi Geno Nofiansyah; Alhassan Wakaso, Rosad Setiawan; Irkham Mila, Filipe Chaby, Muhammad Iqbal; Bruno Gomes;

Pelatih: Eduardo Almeida

Prediksi

PSS Sleman 2-1 Semen Padang FC

Link Live Streaming PSS vs Semen Padang di Liga 1 2024-2025

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat