sveosportu.com

Liga 1 2023-2024: Bhayangkara Bantai Persik, PSM Tekuk PSIS

Hasil Pertandingan Liga 1 2023-2024 - M Yusuf - Skor.id

- Banjir gol terjadi pada lanjutan pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, Selasa (16/4/2024) malam.

Bhayangkara FC membantai Persik Kediri di Stadion PTIK, Jakarta, sementara PSM Makassar mencatat comeback atas PSIS Semarang di Stadion Batakan, Balikpapan.

Kemenangan telak memperpanjang napas Bhayangkara FC di Liga 1 2023-2024, masih terhindar dari jerat degradasi. Nasib mereka akan ditentukan pekan depan.

Sedangkan Persik Kediri gagal memanfaatkan momentum untuk merangsek ke zona empat besar. Pasukan Macan Putih masih tertahan di peringkat ketujuh. 

PSM Makassar, di sisi lain, melejit ke pernngkat kesepuluh klasemen berkat tambahan tiga poin. Sementara, posisi PSIS Semarang di jalur Championship Series, alias empat besar, mulai terancam.

BHAYANGKARA FC 7-0 PERSIK KEDIRI

Cover Bhayangkara FC vs Persik Kediri. (Jovi Arnanda/)
Bhayangkara FC vs Persik Kediri pada pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, Selasa (16/4/2024). (Jovi Arnanda/)

Bhayangkara FC langsung tancap gas setelah peluit ditiup. Belum ada satu menit, Matias Mier sudah membawa The Guardians unggul memaksimalkan umpan Radja Nainggolan.

Menit ke-10, tuan rumah hampir menggandakan skor. Sayang, upaya Dendy Sulistyawan setelah lolos dari jebakan offside masih membentur tiang gawang Persik Kediri.

Tapi, hanya berselang sembilan menit, Matias Mier berhasil mencetak gol keduanya. Gelandang asang Uruguay itu menuntaskan umpan tarik Dendy Sulistyawan.

Usai turun minum, Bhayangkara FC kian menggila. 

Menit ke-50, Matias Mier melengkapi hattrick-nya lewat sontekan jarak dekat. Tiga menit kemudian, giliran Marcelo Herrera mencatatkan nama di papan skor dengan tandukan keras.

Gol kelima hadir di menit ke-59. Dendy Sulityawan ikut berkontribusi melalui sundulan dari jarak dekat.

Belum puas, The Guardians menambah gol di menit ke-85. Titan Agung memanfaatkan blunder fatal Dikri Yusron untuk menceploskan bola ke gawang kosong.

Pembantaian berakhir ketika tembakan keras Muhammad Ragil membentur kiper dan masuk ke gawang Persik pada injury time (90+5'). 

Susunan Pemain Utama

Bhayangkara FC: Aqil Savik; Surya Maulana, Arif Satria, Marcelo Herrera, M Fatchu Rochman, M Hargianto, Wahyu Subo Seto, Matias Mier, Radja Nainggolan, David Maulana, Dendy Sulistyawan;

Pelatih: Gomes de Oliveira

Persik Kediri: Dikri Yusron; Nuri Fasya, Hamra Hehanusa, Ahmad Agung, Yusuf Meilana, Bayu Otto, Ady Eko, Ze Valente, M Supriadi, Renan Silva, Flavio Silva;

Pelatih: Marcelo Rospide

PSM MAKASSAR 3-1 PSIS SEMARANG

psm makassar vs psis semarang
PSM Makassar vs PSIS Semarang di pekan ke-31 Liga 1 2023-2024, 16 April 2024. (Hendy Andika/)

Duel klasik ini berjalan cukup sengit pada menit-menit awal, dengan kedua tim saling balas serangan.

Peluang terbaik PSM Makassar hadir di menit ke-12, ketika Victor Mansaray mendapat ruang di dekat gawang PSIS Semarang. Tapi, sepakannya masih menghajar mistar.

Malah, Mahesa Jenar yang berhasil mencuri keunggulan pada menit ke-29. Tusukan Taisei Marukawa dari sisi kiri berakhir dengan sontekan Tri Setiawan.

Selepas jeda, PSM Makassar main lebih agresif demi menyamakan kedudukan. Sederet peluang tercipta di awal babak kedua, tapi masih belum membuahkan hasil.

Baru pada menit ke-58 upaya mereka sukses. Tendangan bebas Kenzo Nambu tak mampu diantisipasi kiper Rizky Darmawan.

Tak sampai di sana, dua menit berselang, Juku Eja berbalik unggul. Kali ini, tembakan jarak jauh Yakob Sayuri yang menembus gawang PSIS Semarang.

PSM Makassar kian menjauh setelah Yakob Sayuri mencetak gol keduanya di menit ke-83.

Susunan Pemain Utama

PSM Makassar: Reza Arya Pratama; Daffa Salman, Yuran Fernandes, Safrudin Tahar, Yakob Sayuri, Kenzo Nambu, M Arfan, Akbar Tanjung, Yance Sayuri, Adilson Silva, Victor Mansaray;

Pelatih: Bernardo Tavares

PSIS Semarang: Rizky Darmawan; Fredyan Wahyu, Lucao, Wahyu Prasetyo, Haykal Alhafiz, Tri Setiawan, Boubakary Diarra, Evan Dimas, Gali Freitas, Septian David Maulana, Taisei Marukawa;

Pelatih: Gilbert Agius

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat