– Dua pembalap top MotoGP, Jorge Martin dan Marc Marquez, mengaku sudah tidak sabar datang ke Indonesia untuk menghadapi balapan di Sirkuit Mandalika sekaligus menyapa fans di Tanah Air.
Duo Spanyol tersebut sama-sama tengah on fire. Performa mereka terbilang impresif musim ini. Marquez bahkan sukses meraih dua kemenangan beruntun dalam tiga putaran terakhir, GP Aragon dan San Marino.
Akhir pekan lalu, Minggu (22/9/2024), bintang Gresini Racing itu kembali naik podium setelah finis ketiga pada MotoGP Emilia Romagna di Sirkuit Misano.
Marc Marquez tentu saja ingin melanjutkan tren positif tersebut dalam MotoGP Indonesia 2024, 27-29 September ini. Musim lalu, ia gagal finis di Mandalika akibat crash, baik saat sprint maupun balapan utama.
The Baby Alien bakal menjadi salah satu dari 12 rider yang siap meramaikan parade di Kota Mataram, Nusa Tenggara Barat (NTB), Rabu (25/9/2024), sebagai rangkaian acara Pertamina Grand Prix of Indonesia.
“Hai Indonesia, saya Marc Marquez, dan ya mari bergabung dengan saya di parade pembalap pada tanggal 25 September di Mataram, Lombok,” ujarnya lewat video singkat yang diunggah MGPA di Instagram.
Terkini Lainnya
Sepatu Air Force 1 Hitam dari Sampul Lagu Kendrick Lamar Batal Dijual
Balapan MotoGP Indonesia 2024 di Sirkuit Mandalika Catatkan Rekor DNF Musim Ini
Arema Peringati 2 Tahun Tragedi Kanjuruhan dengan Doa Bersama
Bojan Hodak Siapkan Menit Bermain Lebih Banyak untuk David da Silva
Megawati Hangestri Awali Musim Kedua Bersama Red Sparks dengan Kemenangan
Atletico Batalkan Halftime Show karena Sang Penyanyi Dukung Real Madrid
Man United Catat Hasil Buruk, Erik ten Hag Harusnya Sudah Dipecat atau Mundur
Liga 1 2024-2025: Jadwal, Hasil, Klasemen, dan Profil Klub Lengkap
Hasil Borneo FC vs Persita: Igor Rodrigues Pimpin Pendekar Cisadane Imbangi Pesut Etam
Dony Tri Pamungkas Ungkap Kunci Indonesia U-20 Lolos ke Piala Asia U-20 2025