sveosportu.com

Pengorbanan R2 Solo Berbuah Gelar Juara

- Perjalanan R2 Solo di Liga TopSkor Jawa Tengah 2024 dalam kategori U-16 tahun ini berbuah gelar juara. 

Persaingan sengit dengan PFA Sukoharjo akhirnya mampu dituntaskan dengan trofi terbaik.

Pertandingan final antara PFA Sukoharjo versus R2 Solo berlangsung dalam pekan ke-11 Liga TopSkor Jawa Tengah 2024 kategori U-16.

Laga itu diselenggarakan di Lapangan Kemasan, Polokarto, Sukoharjo, Minggu (9/6/2024).

Kemenangan ini membuat poin R2 Solo menjadi 31, sementara PFA yang semua eksis di peringkat pertama klasemen sementara, harus turun ke posisi dua di akhir musim. Sebelumnya PFA dan R2 sama-sama memiliki 28 poin, tetapi PFA unggul selisih gol.

R2 Solo juara.jpg
R2 Solo berhasil menjuarai Liga TopSkor Jawa Tengah 2024 untuk kategori U-16 setelah berhasil menumbangkan PFA Sukoharjo di partai final. (Dok. Liga TopSkor)

Jenar Putra, pelatih R2 Solo, mengatakan kemenangan ini buah dari kedisiplinan para pemain dalam pertandingan penentu atau pekan terakhir, yang kebetulan bertemu PFA yang merupakan pemuncak klasemen. Seluruh anggota tim pun lega dengan hasil ini.

“Selama ikut Liga TopSkor ini kami benar-benar serius. Bahkan seminggu latihan itu hanya libur satu hari,” kata Jenar.

“Bagi kami juara itu hanya bisa didapat dengan berlatih giat, niat kuat, dan memiliki mental juara,” ujar Jenar. “Sukses di sini akan kami bawa saat nanti tampil di putaran nasional Liga TopSkor,” katanya, menambahkan.

Sukses tampil sebagai juara, menurut Jenar, juga sebagai penebus kegagalan R2 Solo U-14. Mereka kalah dari PFA di semifinal Liga TopSkor U-14 Jateng.

R2 Solo Juara Liga TopSkor Jawa Tengah 2024.jpg
Foto skuad R2 Solo di Liga TopSkor Jawa Tengah 2024 kategori U-16. (Dok. Liga TopSkor)

“Sebelum bertanding kami memang ingin menebus kegagalan di usia kelahiran 2010. Maka itu tim pelatih mendorong para pemain untuk berusaha keras,” ujar Jenar.

Taufik Nur Hidayat, pelatih kepala PFA Sukoharjo, mengatakan kekalahan biasa terjadi di sepak bola. Terpenting para pemain sudah berusaha maksimal.

“Masih ada kesempatan untuk meraih prestasi lebih tinggi di seri nasional Liga TopSkor. Itu karena kami juga lolos sebagai peringkat kedua,” ucap Taufik. (*Artikel ini dibuat oleh kontributor , Ari Dwi Prasetyo)

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat