sveosportu.com

Marselino Ferdinan Tegaskan dalam Kondisi Prima

Marselino Ferdinan.jpg

- Gelandang Timnas U-23 Indonesia, Marselino Ferdinan, akhirnya sudah bergabung bersama tim dalam pemusatan latihan TC di Dubai jelang Piala Asia U-23 2024 Qatar.

Pemain KMSK Deinze itu diinformasikan sudah tiba di Dubai pada Minggu (7/4/2024) sekitar pukul 17.00 waktu setempat.

Marselino Ferdinan menempuh perjalanan lewat udara dari Belgia ke Dubai menghabiskan waktu selama hampir tujuh jam.

"Jadi saya datang (kemarin) sore jam 5. Lalu saya ikut meeting dengan tim, terus langsung ikut latihan juga," ujar Marselino Ferdinan.

Pemain yang baru berusia 19 tahun itu mengaku tidak merasakan kendala saat latihan, meski dirinya baru saja tiba di Dubai.

Marselino Ferdinan dikabarkan melahap semua materi latihan yang diberikan pelatih Timnas U-23 Indonesia, Shin Tae-yong dengan baik.

"Untungnya perbedaan waktu (dari Belgia ke UEA) tak cukup lama, cuma satu atau dua jam. Gak terlalu jetlag juga, jadi saya bisa mengikuti latihan dengan baik dan kami melakukan taktikal seperti biasa, karena satu hari sebelum bertanding (melawan UEA)," ungkapnya.

Pemain dengan identik bernomor punggung 7 itu mengaku sangat senang bisa bergabung kembali ke tim untuk membela Indonesia.

Ia berharap persiapan tim menjelang gelaran Piala Asia U-23 2024 Qatar bisa berjalan dengan baik dan Timnas U-23 Indonesia bisa memberikan hasil yang maksimal.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat