- Team Vitality berhasil mendapatkan gelar pertamanya di skena Mobile Legends dari tim MLBB putri yang baru mereka umumkan.
Tim MLBB ladies dari Team Vitality berhasil mendapatkan gelar dari ajang ESL Snapdragon Pro Series MLBB Women's League.
Vivian dkk berhasil memenangi laga menghadapi tim Falcons Vega yang isinya merupakan mantan skuad dari GPX Basreng.
Team Vitalilty berhasil memetik kemenangan dengan skor telak 3-0 atas tim Falcons Vega untuk memastikan gelar di ajang ESL.
Bagi tim Vitality, ini merupakan gelar pertama yang dipersembahkan oleh Fumi Eko cs kepada tim yang berasal dari Prancis itu.
Namun bagi Vival dkk, ini merupakan lanjutan dari gelar-gelar yang sudah berhasil mereka dapatkan sepanjang karier mereka.
Tercatat sebelumnya saat masih berseragam Bigetron Era, Vivian dkk sudah memiliki lebih dari 20 lebih trofi di skena MLBB ladies.
Laga final ESL Snapdragon Pro Series MLBB Women's League sekaligus menjadi lanjutan dari rivalitas antara Vivian cs dengan Funi cs yang kini menjadi Falcons Vega.
Dua tim ini juga kemungkinan besar akan kembali bertemu pada ajang MWI 2024 yang akan berlangsung di Esports World Cup 2024.
Hal tersebut karena Falcons Vega kemungkinan besar akan mendapatkan satu slot dari ESL Snapdragon Pro Series MLBB Women's League untuk berlaga di MWI 2024.
Sementara itu Vivian dkk sudah terlebih dahulu mengamankan tiket ke MWI setelah menjadi juara pada ajang WSL Season 8.
Gelar tersebut juga sekaligus memastikan Team Vitality yang digawangi oleh Chell dkk akan bermain di ajang MDL ID Season 10.
Terkini Lainnya
ESL SPS S6 APAC Challenge Finals: Hasil, Jadwal, Klasemen
VALORANT Challengers 2025 SEA Split 1: Hasil dan Jadwal Lengkap
Pratama Arhan Bikin Assist Penyelamat, Sandy Walsh Belum Masuk Skuad Yokohama F. Marinos
Liga Champions 2024-2025: Pukulan Telak Vinicius Junior untuk Fans Man City
Marc Marquez Condong Pilih Mesin 2024 Usai Kuasai Hari Pertama Tes MotoGP Buriram
Prediksi dan Link Live Streaming Iran U-20 vs Timnas U-20 Indonesia di Piala Asia U-20 2025
Jude Bellingham Spesialis Pencetak Gol Kemenangan di Waktu Tambahan
Prediksi dan Link Live Streaming Everton vs Liverpool di Liga Inggris 2024-2025
Aktor Idris Elba Jadi Investor Tim Formula E Cupra Kiro
Taufik Hidayat Harap Seleknas PBSI Jadi Gerbang Atlet Muda Menuju Prestasi Dunia