sveosportu.com

Nurhidayat Raih Kemenangan Perdana bersama United City FC

Nurhidayat - United City FC

- Bek asal Indonesia, Nurhidayat Haji Haris, meraih kemenangan perdananya di kasta elite Liga Filipina.

Itu setelah timnya, United City FC, sukses menekuk Philippine Army FC 3-1 di Stadion Rizal Memorial, Minggu (14/4/2024) malam.

Pada laga tersebut, Nurhidayat kembali dipercaya sebagai starter dan main penuh buat United City FC.

Dan, lagi-lagi mantan kapten Timnas U-19 Indonesia itu dipasang bukan pada posisi naturalnya, bek tengah. Pelatih Marian Mihail justru memplot Nurhidayat sebagai fullback kiri.

Namun, pada penampilan kedua dengan peran tersebut, Nurhidayat terlihat mulai beradaptasi. Dia bahkan ikut terlibat dalam proses gol kedua United City FC.

Bergerak di area kiri, pemuda 25 tahun itu menciptakan satu umpan kunci sebelum bola dioper kepada sang pencetak gol Ariel Ngueukam.

Momen itu hadir pada menit ke-64, atau sembilan menit setelah Curt Dizon membuka keunggulan United City FC.

Lalu, pada menit ke-77, Ricardo Sendra melengkapi pesta tim tamu atas Philippine Army FC.

Sayang, mereka gagal mempertahankan clean sheet setelah tuan rumah mencuri gol hiburan via Jomar Acedo di injury time (90+1').

Kemenangan ini mengobati kekecewaan para penggemar United City FC setelah tim kesayangan mereka tumbang dalam laga pembuka melawan juara bertahan Kaya FC Iloilo, pekan lalu.

Kala itu, Nurhidayat juga main penuh di posisi bek sayap, tapi tak mampu menghindarkan timnya dari kekalahan 0-2.

Untungnya, kesialan tak berlanjut. Tiga poin pertama berhasil diraih, dan mengangkat United City FC ke peringkat ke-10 klasemen Philippines Football 2024.

Pelatih Marian Mihail tentu berharap momentum ini bisa diteruskan saat menyambangi markas Philippines Air Force FC, Minggu (21/4/2024) mendatang.

Mumpung baru awal kompetisi, mereka ingin segera mengejar ketinggalan dari para rival, seperti Kaya FC Iloilo, Stallion Laguna FC, dan Maharlika Taguig FC.

Sebagai informasi, United City FC merupakan salah satu klub raksasa di Liga Filipina, bahkan memegang rekor juara terbanyak (4).

Musim lalu, mereka mundur dari di tengah kompetisi akibat problem finansial, tapi sekarang siap bangkit.

Perombakan masif dilakukan di jajaran manajemen hingga skuad, termasuk mendatangkan chairman asal Indonesia, Esti Puji Lestari.

United City FC ingin meraih kembali dominasi di kasta tertinggi sepak bola Filipina, sekaligus comeback ke jajaran elite Asia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat