sveosportu.com

Permintaan Maaf Pak AP Soal Performa RRQ Hoshi

CEO RRQ, Andrian Pauline atau Pak AP (Dede Sopatal Mauladi/Skor.id)

- RRQ Hoshi dalam performa yang mengecewakan di dua pertandingan terakhir mereka di ajang MPL ID Season 13.

Dua kekalahan harus didapatkan oleh Skylar dkk di pekan ketujuh MPL ID Season 13 saat menghadapi Bigetron Alpha dan ONIC Esports.

Kekalahan tersebut terbilang sangat menyakitkan karena RRQ bisa dibilang tidak memberikan perlawanan berarti karena kalah langsung 0-2.

Karena kekalahan tersebut membuat posisi RRQ terbenam di tiga tim terbawah pada klasemen reguler season MPL ID Season 13.

Hal itu pun kini membuat RRQ harus berjuang ekstra jika mereka ingin tetap lolos sebagai kontestan di babak playoff MPL ID Season 13.

CEO RRQ, Andrian Pauline pun turut bicara terkait dengan apa yang terjadi dengan Tim RRQ Hoshi pada MPL ID Season 13.

Bos RRQ itu pun meminta maaf kepada para penggemar dari RRQ dan siap untuk melakukan perbaikan di dalam tim tersebut.

“I’m very sorry, akan segera diperbaiki. Tunggu saja dan thank you sudah memperhatikan RRQ. Banyak banget yang perhatiin RRQ,” kata sosok yang akrab disapa Pak AP itu.

“Banyak yang sayang sama RRQ, yang benci sama RRQ. Semua perhatiin RRQ, thank you. Apapun yang terjadi, RRQ kan tetap tim kita, tim saya, tim kalian juga. Kecewa wajar, berharap yang terbaik saja untuk RRQ,” tambahnya.

Langkah RRQ di pekan kedelapan atau dua pekan terakhir dari MPL ID Season 13 juga akan menemui batu sandungan yang besar.

RRQ akan berhadapan dengan EVOS Glory di Derbi Klasik MPL Indonesia kemudian bakal juga menghadapi tim Geek Fam yang sering menyulitkan mereka.

Andai kembali gagal meraih kemenangan saat menghadapi dua laga tersebut, RRQ Hoshi bisa dipastikan bakal berat untuk melaju ke babak playoff.

Karena selain harus sapu bersih kemenangan di laga sisa, RRQ Hoshi juga masih harus berharap pada tim lain agar tidak mendapatkan kemenangan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat