sveosportu.com

Spanyol Menang 3-0 atas Kroasia di Laga Pertama Euro 2024

Penyerang Timnas Spanyol, Alvaro Morata. (Jovi Arnanda/Skor.id).

- Hanya berjarak tiga menit bagi Spanyol untuk mencetak dua gol yang meluluhlantakkan mental pemain Kroasia, dalam kemenangan 3-0, Sabtu (15/6/2024) malam WIB.

Gol Alvaro Morata pada menit ke-29 lalu dilanjutkan dengan gol Fabian Ruiz di menit ke-32.

Bahkan, La Furia Roja (julukan Spanyol) kemudian menambah gol lagi sebelum babak pertama berakhir. Dani Carvajal mencetak gol ketiga La Furia Roja pada menit ke-45+2.

Spanyol sudah unggul dengan tiga gol (3-0) ketika pertandingan baru berjalan setengah babak (45 menit).

Ini memang pertandingan pertama dan langkah awal yang sempurna bagi Timnas Spanyol. Mereka berhasil menang 3-0 dalam laga pertama mereka di Grup B Euro 2024, Sabtu (15/6/2024) malam WIB.

Dengan kemenangan ini, Spanyol untuk sementara memimpin klasemen Grup B Euro 2024 dengan tiga poin serta selisih gol yang bagus.

Gol pertama Spanyol yang diciptakan Alvaro Morata terjadi setelah kerja sama yang baik antara penyerang Atletico Madrid ini dengan rekannya, Fabian Ruiz.

Dari lapangna tengah, Fabian Ruiz melepaskan umpan terobosan. Alvaro Morata berhasil menguasai bola tersebut, membawanya dan lepas dari kawalan pemain belakang Kroasia.

Dengan tembakan datar, Alvaro Morata berhasil menempatkan bola tembakannya ke sisi kiper Kroasia dan masuk ke gawang.

Sedangkan gol kedua Spanyol dalam laga di Stadion Berlin ini tercipta lewat aksi tembakan sedikit spekulatif dari Fabian Ruiz.

Setelah menerima umpan Pedri di dekat jantung pertahanan Kroasia, Fabian Ruiz membawa bola tresebut ke jantung pertahanan yang juga tidak terkawal oleh pemain Kroasia.

Dia melepaskan tembakan dengan ruang yang cukup tapi bola tembakannya justru berhasil masuk ke gawang yang membuat Spanyol unggul 2-0.

Jelang babak kedua berakhir, aksi dua pemain "tua" dan muda yaitu Dani Carvajal dan Lamine Yamal mengakhiri 45 menit pertama.

Dani Carvajal yang berusia 32 tahun mendapatkan umpan dari Lamine Yamal, pemain berusia 16 tahun yang tampil dalam debutnya di ajang Piala Eropa.

Pelatih Timnas Spanyol, Luis de la Fuente menggunakan pola 4-3-3 dengan trio Lamine Yamal, Alvaro Morata, dan Nico Williams.

Trio lini depan ini berhasil membuat pertahanan Kroasia berantakan. Padahal, barisan bek Kroasia terdiri dari pemain yang berpengalaman seperti Josko Gvardiol atau Josip Sutalo.

Sementara itu, Luka Modric yang tamping kurang maksimal digantikan pada babak kedua. Pelatih Kroasia, Zlatko Dalic, menggantikan Luka Modric dengan Mario Pasalic.

Sejumlah pergantian dilakukan Kroasia namun hasil akhir tidak berubah. Spanyol menang dengan langkah yang sempurna.

Selain barisan pencetak gol, kiper Spanyol yaitu Unai Simon mampu meredam penalti Bruno Petkovic pada menit ke-80.

Hingga pertandingan berakhir, kedudukan tidak berubah, Spanyol menang 3-0 atas Kroasia.

Fakta Menarik Kemenangan Spanyol atas Kroasia

  • Dengan gol dalam pertandingan ini, Dani Carvajal merupakan pemain tertua Spanyol yang mencetak gol di ajang Euro (Piala Eropa), 32 tahun 156 hari.
  • Fabian Ruiz adalah pemain kedelapan Spanyol yang mampu mencetak gol dan assist dalam sebuah laga Piala Eropa, sejak Ferran Torres pada Juni 2021, yang juga lawan Kroasia.
  • Gol dalam pertandingan ini membuat Alvaro Morata total telah mencetak 7 gol di ajang Piala Eropa, menyamai rapor Fernando Torres dan David Silva. Hanya Cesc Fabregas yang lebih banyak keterlibatan dalam gol yaitu 8 (3 gol dan 5 assist).

Hasil Pertandingan dan Susunan Pemain

Spanyol 3-0 Kroasia

Gol: 1-0 (Alvaro Morata, 29), 2-0 (Fabian Ruiz, 32), 3-0 (Dani Carvajal, 45+2)

Spanyol (4-3-3): Unai Simon; Dani Carvajal, Nacho, Robin Le Normand, Marc Cucurella; Pedri/Dani Olmo (59), Rodri/Martin Zubimendi (86), Fabián Ruiz; Lamine Yamal/Ferran Torres (86), Álvaro Morata/Mikel Oyarzabal (67), Nico Williams/Mikel Merino (68)

Pelatih: Luis de la Fuente

Kroasia (4-3-3): Dominik Livakovic; Josip Stanisic, Josip Sutalo, Marin Pongracic, Josko Gvardiol; Luka Modric/Mario Pasalic (65), Marcelo Brozovic, Mateo Kovacic/Luka Sucic (65); Lovro Majer, Ante Budimir/Ivan Perisic (56), Andrej Kramaric/Bruno Petkovic (72)

Pelatih: Zlatko Dalic

Kartu kuning: Rodri

Kartu merah:

Wasit: Michael Oliver

Stadion: Olympia

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat