sveosportu.com

Rating Pemain dan MotM Timnas U-23 Indonesia vs Irak U-23

Irak U-23 vs Indonesia U-23. (Yusuf/Skor.id)

- Timnas U-23 Indonesia gagal meraih tiket lolos langsung ke Olimpiade 2024 setelah takluk dari Irak U-23, Kamis (2/5/2024) malam WIB.

Garuda Muda mengalami kekalahan 1-2 dari Timnas U-23 Irak dalam duel yang berlangsung hingga babak tambahan di Stadion Abdullan bin Khalifa, Qatar.

Timnas U-23 sejatinya unggul lebih dulu lewat gol Ivar Jenner (menit 19), namun bisa disamakan Zaid Tahseen (27') dan disusul gol dari Ali Jassim (96').

Hasil ini membuat Timnas U-23 Irak meraih predikat tim peringkat tiga Piala Asia U-23 2024, sedangkan Indonesia U-23 harus terus berjuang ke Olimpiade 2024.

Garuda Muda masih harus berhadapan dengan wakil Afrika, Timnas U-23 Guinea, pada pertandingan play-off antarkonfederasi di Prancis, 9 Mei 2024.

Berikut  menyajikan Skor Stats untuk rating pemain dan man of the match (MotM) pertandingan perebutan peringkat tiga Piala Asia U-23 2024 itu:

MotM: Zaid Tahseen Hantoosh

Pemain Timnas U-23 Irak, Zaid Tahseen Hantoosh terpilih menjadi MoTM di laga ini setelah mendapatkan rating tertinggi yaitu 8,7.

Bek yang juga bisa menjadi gelandang itu tampil tangguh di jantung pertahanan dan tak jarang turut naik membantu serangan.

Tampil sepanjang laga, ia menyumbang satu gol dan mencatatkan tujuh intersep, sembilan sapuan, lima pemulihan, hingga enam tekel.

Rapor penampilannya:

Menit bermain 120
Gol 1
Umpan kunci 2
Akurasi tembakan 50% (1/2)
Intersep 7
Sapuan 9
Duel udara sukses 50% (1/2)
Tekel sukses 67% (4/6)
Pemulihan bola 5
Blok tembakan 1
Akurasi umpan 84% (43/51)
Melanggar 2
Dilanggar 1
Kartu kuning 1

Rating Pemain Irak U-23

Timnas U-23 Irak melakukan enam pergantian dan dari 17 pemain yang diturunkan, nilai rata-ratanya adalah 6,77.

Untuk pemain dengan nilai tertinggi tentu saja ada Zaid Tahseen yang menjadi MotM dan pemilik rating tertinggi di laga ini.

Sementara untuk pemain dengan nilai terendah terdapat tiga pemain pengganti; Halo Faiq Al Dalo, Karrar Saad Al Kinani, dan Hussein Amer Al Rikabi dengan rating sama 6.

Blnd Azad Klouri 6.2
Ridha Fadhil Mayali 6.3
Hussein Hasan Rasetim 6.8
Ali Jasim Elaibi 7.9
Zaid Tahseen Hantoosh 8.7
Karrar Mohammed Ali 6.8
Muntadher Mohammed Maslookhi 7.4
Nihad Mohammed Watifi 7.1
Mustafa Saadoun 7.2
Ahmed Hasan Al Reeshawee 6.7
Josef Baiz Al Imam 7.4

Amin Raafat Al Hamawi 6.2
Halo Faiq Al Dalo 6
Karrar Saad Al Kinani 6
Muntadher Abdulameer Alhasan 6.2
Zaid Ismael Al Dulaimi 6.2
Hussein Amer Al Rikabi 6

Cover Skor Stats
Skor Stats dari (Hendy Andika/)

Rating Pemain Indonesia U-23

Timnas U-23 Indonesia melakukan empat pergantian dan dari 15 pemain yang tampil nilai rata-ratanya adalah 6,38.

Untuk pemain dengan nilai tertinggi ada Ivar Jenner selaku pencetak satu-satunya gol Garuda Muda dan mempunyai rating 7.

Sementara pemain dengan nilai terendah terdapat Witan Sulaeman, Jeam Kelly Sroyer, Ikhsan Nul Zikrak, dan Ramadhan Sananta dengan rating 6.

Witan Sulaeman 6
Jeam Kelly Sroyer 6
Rafael Struick 6.1
Ernando Ari 6.8
Marselino Ferdinan 6.5
Ivar Jenner 7
Pratama Arhan 6.3
Muhammad Ferarri 6.5
Ilham Rio Fahmi 6.3
Justin Hubner 6.6
Nathan Tjoe-A-On 6.9

Ikhsan Nul Zikrak 6
Ramadhan Sananta 6
Komang Teguh 6.4
Fajar Fathurrahman 6.3

Keterangan: Skor Stats adalah hasil rumusan statistik berdasarkan performa tim dan pemain dalam sebuah pertandingan.

Statistik didapatkan dan diolah oleh tim Statoskop yang memang sudah berpengalaman dalam mengolah data pertandingan sepak bola.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat