sveosportu.com

Kontroversi Saat Juventus Imbang 1-1 Lawan Genoa

Giornata ke-16 Liga Italia (Serie A) 2023-2024 mempertemukan Genoa vs Juventus, Sabtu (15/12/2023) dini hari WIB. (Rahmat Ari Hidayat/Skor.id).

- Juventus merasa dirugikan oleh keputusan wasit serta VAR dalam laga lawan Genoa yang berakhir imbang 1-1

Dalam pertandingan pekan ke-16 Liga Italia 2023-2024 tersebut, Sabtu (16/12/2023) dini hari WIB, pemain Juventus protes di menit-menit awal babak kedua.

Pada menit ke-53, ketika laga sudah dalam kedudukan 1-1, ada insiden yang terjadi di jantung pertahanan Genoa.

Saat itu, pemain belakang Genoa, Mattia Bani, melakukan pelanggaran ketika mencoba mengadang tembakan pemain Juventus, Andrea Cambiasso.

Mattia Bani menyentuh bola dengan tangan kirinya dalam momen datangnya bola tembakan Andrea Cambiasso itu.

Saat itulah, sejumlah pemain Juventus kemudian langsung protes karena wasit tidak memberikan indikasi hadiah penalti kepada mereka.

Wasit pemimpin pertadingan, Davide Massa, memberikan keputusan dalam momen yang cepat itu laga dilanjutnya. Ketika itu pula, tidak ada pula interventsi dari VAR terkait insiden tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat