sveosportu.com

Hasil Persebaya vs PSM Makassar: Bajul Ijo Menang

Persebaya vs PSMakassar untuk laga pekan kesembilan Liga 1 2023-2024. M Yusuf - Skor.id

- Laga Persebaya vs PSM Makassar pada pekan kesembilan Liga 1 2023-2024 selesai dan tuan rumah yang berjulukan Bajul Ijo menang.

Skor akhir laga Persebaya vs PSM Makassar adalah 1-0. Laga terlaksana di Gelora Bung Tomo, Kota Surabaya pada Jumat (18/8/2023) sore.

Gol tunggal laga ini dicetak pemain asing Persebaya kelahiran Korea Selatan, Song Ui-young.

Persebaya pun merasakan tiga kemenangan beruntun. Sedangkan PSM Makassar sebagai juara bertahan merasakan dua kekalahan tandang beruntun.

Jalannya Pertandingan

Persebaya yang sementara ditangani Uston Nawawi sebagai pelatih karteker tampil agresif sejak awal laga.

Namun, PSM Makassar yang tampil tanpa kapten mereka Wiljan Pluim juga bermain dengan tempo tinggi. Banyak tekanan dilakukan pemain PSM ke pertahanan tuan rumah.

Permainan pun seru. Hanya saja, kecermatan membuat Persebaya mampu unggul satu gol saat laga jalan sembilan menit.

Bruno Moreira menyodorkan bola ke Song Ui-young. Lalu, bola berhasil dikuasai kemudian disepak Song dari luar kotak penalti untuk jadi gol.

Setelah unggul satu gol, Persebaya tetap melakukan tekanan. Hal sama juga dilakukan pemain PSM, meski tertinggal tetap melakukan tekanan.

Pada babak pertama ini, dua pemain Persebaya dapat kartu kuning secara berurutan. Mereka adalah Reva Adi Utama dan Dusan Stevanovic pada menit ke-11 serta 14'.

Kemudian, PSM melakukan pergantian pemain pertama. Rizky Eka Pratama cedera sehingga ditarik dan penggantinya Ananda Raehan pada menit ke-25.

Bek Juku Eja, juluka PSM Makassar, Erwin Gutawa menerima kartu kuning setelah itu pada menit ke-27. Setelah itu tak ada gol tambahan, Persebaya pun unggul 1-0 sampai jeda laga.

Babak Kedua

Selepas jeda, kedua tim tak ada tambahan pemain langsung. Artinya, starter Persebaya masih awet dan PSM Makassar baru satu pilar yang ditarik saat pertengahan babak pertama.

Memasuki babak kedua ini, PSM Makassar yang tertinggal satu gol punya banyak inisiatif menyerang. Tetapi, Persebaya mampu meladeni dengan baik.

Sayangnya, laga Persebaya vs PSM Makassar sampai pertengahan babak kedua tak ada tambahan gol. Persebaya pun melakukan pergantian pemain dua sekaligus pada menit ke-67.

Andre Oktaviansyah dan Wildan Ramdhani ditarik Uston Nawai. Ze Valente serta Ripal Wahyudi masuk jadi pengganti.

Namun sebelum itu, bek kanan Persebaya, Arief Catur Pamungkas dapatkan kartu kuning keempat laga ini.

PSM Makassar pada menit ke-72 menarik langsung dua pemain, Erwin Gutawa dan Adilson Silva. Mereka diganti Donald Bissa serta Andy Harjito.

Memasuki menit ke-82, Ananda Raehan dari PSM Makassar menerima kartu kuning. Pada saat bersamaan, Persebaya menarik Kasim Botan dan memainkan Riswan Lauhim.

PSM Makassar melakukan dua pergantian terakhir pada menit ke-88. Everton dan Kenzo Nambu diganti oleh Victor Dethan serta Donald Bissa.

Sayangnya, pergantian itu tak memengaruhi hasil laga. Keunggulan Persebaya bertahan sampai laga selesai.

Laga pertama pekan kesembilan Liga 1 2023-2024 inipun menghasilkan kemenangan untuk Persebaya atas PSM Makassar.

Susunan Pemain:

Persebaya: Andhika Ramadhani; Arief Catur, Kadek Raditya, Dusan Stevanovic, Reva Adi Utama; Andre Oktaviansyah, Song Ui-young; Kasim Botan, Sho Yamamoto, Bruno; Wildan Ramdhani

Pelatih: Uston Nawawi

PSM Makassar: Reza Arya Pratama; Akbar Tanjung, Yuran Lopes, Erwin Gutawa; Yance Sayuri, Dzaky Asraf, Kenzo Nambu, Yakob Sayuri; Rizky Eka Pratama, Everton, Adilson Silva

Pelatih: Bernardo Tavares

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat