sveosportu.com

Rumania vs Belanda: Oranje Maju ke Perempat Final Euro 2024

Laga Rumania dan Belanda di 16 besar Euro 2024 memiliki sejumlah fakta menarik sebelum digelar pada Selasa (2/7/2024) malam WIB. (Jovi Arnanda/Skor.id)

- Berikut ini hasil pertandingan babak 16 besar Euro 2024 (Piala Eropa 2024) antara Rumania vs Belanda.

Pertandingan 16 besar Euro 2024 antara Rumania vs Belanda dilangsungkan di Stadion Allianz Arena, Selasa (2/7/2024) pukul 23.00 malam WIB.

Belanda berhasil memastikan satu tiket ke babak perempat final Euro 2024, setelah meraih kemenangan 3-0 atas Rumania.

Gol Belanda pada pertandingan ini diceploskan Cody Gakpo di menit ke-20, dan Donyell Malen di menit ke-83 dan 90'+3.

Pada pertandingan kali ini, Ronald Koeman kembali mengandalkan Memphis Depay sebagai ujung tombak, dibantu Cody Gakpo, Xavi Simons, dan Steven Bergwijn.

Duet Tijjani Reijnders dan Jerdy Schouten mendapat tugas sebagai penyeimbang antara lini belakang dan lini serang.

Posisi penjaga gawang kembali diberikan kepada Bart Verbruggen, ia dikawal Denzel Dumfries, Stefan de Vrij, Virgil van Dijk, dan Nathan Ake.

Berkat kesempatan tampil di laga ini, Steven Bergwijn menjadi starter untuk kedua kalinya bagi Tim Oranje, sejak akhir Piala Dunia 2022, dan untuk pertama kali sejak melakukannya melawan Yunani pada Oktober 2023.

Laga Rumania vs Belanda di 16 besar Euro 2024. (Rahmat Ari Hidayat/).
Laga Rumania vs Belanda di 16 besar Euro 2024 menampilkan Razvan Marin dan Cody Gakpo, pada Selasa (2/7/2204) pukul 23.00 WIB. (Rahmat Ari Hidayat/).

Performa para pemain Belanda pada laga ini sesuai harapan Ronald Koeman, mereka tampil lebih dominan di sepanjang babak pertama.

Pergerakan Cody Gakpo dan Steven Bergwijn dari sisi sayap ditambah aksi memphis Depay dan Xavi Simons beberapa kali merepotkan pertahanan Rumania.

Pada menit ke-20, Cody Gakpo yang berhasil meneruskan umpan Xavi Simons, berhasil menjebol gawang Rumania yang dijaga oleh Florin Nita, 1-0 untuk Belanda.

Cody Gakpo mencetak enam dari 12 golnya untuk Belanda di turnamen besar (Euro/Piala Dunia) atau sebesar 50 persen dari torehan golnya, di antara pemain dengan 7+gol untuk tim Oranje, anya Johnny Rep yang mencetak gol lebih banyak di turnamen besar (8 dari 12 gol).

Rumania juga mencoba menggebarak, beberapa kali mereka menusuk ke pertahanan Tim Oranje, seperti aksi Denis Dragus jelang di masa perpanjangan waktu, tetapi hingga babak pertama berakhir Belanda tetap unggul 1-0.

Pada babak kedua, Belanda masih terus menekan, aksi dari Tijjani Reijnders dan Donyell Malen mewarnai peluang Belanda hingga memasuki menit ke-50.

Peluang dari Memphis Depay dan Donyell Malen di menit ke-54 di depan gawang Rumania, disusul sundulan Virgil van Dijk di menit ke-57 yang mengenai tiang gawang, masih belum berhasil membuahkan gol tambahan.

Menit ke-64, Cody Gakpo sempat mencetak gol tambahan untuk Tim Oranje, tetapi ia lebih dulu berada di posisi offside, skor masih tetap 1-0.

Pada menit ke-83, Donyell Malen akhirnya memperbesar keunggulan Belanda menjadi 2-0, setelah ia sukses memanfaatkan pergerakan lincah Cody Gakpo.

Donyell Malen kembali menceploskan bola ke gawang Rumani, tepatnya di menit 90'+3, setelah menyempurnakan umpan Xavi Simons.

Berkat kemenangan ini, Oranje sukses menyegel satu tempat di babak perempat final Piala Eropa 2024.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat